Tanpa Ampun, Apriyani/Fadia Tendang Unggulan Kelima Indonesia Open 2022

Perlahan dan pasti, Apriyani/Fadia mulai mengejar dan menyamakan kedudukan 13-13. Setelah itu, kejar-mengejar skor terjadj.hingga mencapai 15-15.
Sayang, Apriyani/Fadia harus mengakui keunggulan Matsumoto/Nagahara di gim kedua dengan skor 17-21. Laga pun dilanjutkan menuju gim ketiga
Pada gim penentuan ini, Apriyani/Fadia seakan tak kehabisan tenaga. Penempatan posisi yang baik dari keduanya membuat pasangan Jepang sulit mencetak angka. Alhasil, wakil Indonesia unggul 11-8 di jeda interval.
Akan tetapi, Matsumoto/Nagahara perlahan bangkit setelah isitrahat. Keduanya, bahkan sempat berbalik unggul 14-13.
Namun, Apriyani/Fadia langsung membalasnya dengan merebut empat angka beruntun untuk memimpin 17-14. Apriyani/Fadia akhirnya menutup laga dengan kemenangan 21-17.(mcr15/jpnn)
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti pulangkan unggulan kelima Indonesia Open 2022.
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib
- Diharapkan Melangkah Jauh, Dejan/Fadia Langsung Tersingkir di 32 Besar BAC 2025
- Ujian Berat Menanti Apriyani/Fadia di Perempat Final Orleans Masters 2025
- Tembus Perempat Final Orleans Masters 2025, Apriyani/Fadia Perlahan Konsisten
- Orleans Masters 2025 Jadi Ajang Comeback Apriyani/Fadia Setelah Absen Panjang
- Tim Beregu Campuran Indonesia Coba Beradaptasi dengan Arena Pertandingan BAMTC 2025
- Dari Kejurnas ke Qingdao, Perjalanan Rinov dan Fadia Jadi Kapten Indonesia