Tanpa Andakara Prastawa, Pelita Jaya Gebuk Jagoan Kebayoran Baru
jpnn.com - BANDUNG - Pelita Jaya Bakrie Jakarta membuka IBL 2023 seri Bandung dengan kemenangan melawan RJ Amartha Hangtuah.
Berlaga di GOR C-Tra Arena Bandung, Jawa Barat, Minggu (4/6), tim asuhan Djordje Jovicic itu menang dengan skor 84-71 atas Amartha Hangtuah.
Pada laga ini Pelita Jaya tidak menurunkan pemain andalannya seperti Andakara Prastawa Dhyaksa yang tampaknya mengalami cedera.
Pelita Jaya mengandalkan Yesaya Alessandro Saudale menjadi pengatur serangan tim.
PJ tampil impresif di first half, unggul dengan skor 47-30 atas Amartha Hangtuah.
Pada second half Amartha Hangtuah mencoba memperkecil kedudukan untuk membuka peluang meraih kemenangan.
Namun, momentum yang dibuat AF Rinaldo senantiasa gagal sehingga tim berjuluk Jagoan Kebayoran Baru itu harus menyerah dengan margin 13 angka.
Pada laga ini, pemain asing Pelita Jaya Dashaun Najee Wiggins menjadi bintang dengan raihan 22 angka.
Pelita Jaya Bakrie Jakarta membuka IBL 2023 seri Bandung dengan kemenangan melawan RJ Amartha Hangtuah
- IBL 2025: Satria Muda tak Mau Kecolongan saat Jamu Kesatria Bengawan Solo
- IBL 2025: Prawira Bandung Susah Payah Raih Kemenangan Kedua, Pacific Caesar Bertekuk Lutut
- Hangtuah Jakarta Revans Lawan Bali United di Laga Perdana IBL 2025
- Hangtuah Jakarta Incar Kemenangan di Kandang Bali United Basketball
- Pelita Jaya Bungkam Dewa United Banten dengan Mengandalkan 2 Pemain Asing
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube