Tanpa Dahlan, Rapat Komisi VII Ditunda

Tanpa Dahlan, Rapat Komisi VII Ditunda
Tanpa Dahlan, Rapat Komisi VII Ditunda
"Kita sepakat, rapat tanpa Dahlan Iskan tidak bisa dilanjuttkan. Kami kecewa, tapi karena lihat pak Menteri ESDM kita ambil sikap arif. Kita sudahi dulu rapat ini. Kita akan rapat internal dulu, nanti jam 12 masuk lagi rapat untuk melanjutkan dengan agenda yang lain," kata Effendi.

Sementara itu Ketua Komisi VII DPR, Sutan Bhatoegana, menyatakan, semangat dari komisinya untuk melanjutkan pembicaraan dengan Dahlan soal inefisiensi sungguh luar biasa dan patut diapresiasi. "Kita semua ingin tahu apa yang terjadi," katanya. Dia menyarankan, rapat sebaiknya ditutup dulu, kemudian dilanjutkan dengan agenda pembahasan masalah kuota Bahan Bakar Minyak (BBM). "Kalau ditunda semua, kumpulkan lagi susah," katanya.

Komisi VII akhirnya menutup rapat dengan agenda pembahasan inefisiensi PLN 2010. Kemudian, rapat diskors dan akan dilanjutkan pada pukul 12.00 membahas masalah kuota BBM. Rapat itu dihadiri BPH Migas, Pertamina, PGN, PLN dan lainnya. Pada akhirnya Effendi menyatakan bahwa DPR sudah meminta BPK untuk melakukan audit investigasi kepada PT PLN. "Surat sudah ditandatangani. Nanti jalan," jelas politisi PDI Perjuangan itu. (boy/jpnn)

JAKARTA -- Komisi VII DPR akhirnya menunda rapat bersama bekas Direktur Utama PT. PLN, Dahlan Iskan, Senin (3/12) yang sejatinya akan membahas temuan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News