Tanpa Dua Pemain Pilar, Borneo FC Yakin Mampu Taklukkan PSIS Semarang

Tanpa Dua Pemain Pilar, Borneo FC Yakin Mampu Taklukkan PSIS Semarang
Skuat Borneo FC saat menjalani sesi latihan. Foto: kaltimpost/jpg

Tampil sebagai pemain pengganti di laga sebelumnya, Sultan mengaku kondisinya sangat fit. Bermain sejak menit awal bakal dimanfaatkannya memburu gol kemenangan untuk tim.

“Staf pelatih selalu memotivasi kami untuk memenangkan pertandingan. Insyaallah dengan tekad yang kuat bisa meraih kemenangan,” yakinnya.

BACA JUGA: Persija vs Persib, The Jakmania Siapkan Koreografi Spesial di Tribun SUGBK

Sementara dari kubu lawan, pelatih PSIS Jafri Sastra harus memutar otak jelang laga kontra Borneo FC. Selain jeda pertandingan yang singkat, timnya harus tampil tanpa kekuatan penuh.

"Alhamdulillah kami bisa tiba dengan selamat di Samarinda. Jujur ini perjuangan yang berat. Kami akan minus banyak pemain inti. Tapi datang ke Samarinda bukan tanpa target," ujar Jafri.

Pria yang pernah menukangi Mitra Kukar ini menjanjikan bisa mencuri poin menantang Borneo FC. Tanpa banyak pemain pilar, dia mengatakan skuatnya bakal tetap kompak.

"Semua di tim adalah pemain inti. Saya tidak membeda-bedakan. Mereka akan berjuang dengan maksimal," pungkasnya. (*/abi/tom/k18)


Dua pemain Borneo FC Ichsan Kurniawan dan Jan Lammers yang dilanda cedera diragukan tampil saat menjamu PSIS Semarang, nanti malam (10/7).


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News