Tanpa Kotak Persneling, Pengereman Tucuxi Hanya Tergantung Rem
Selasa, 08 Januari 2013 – 19:24 WIB
JAKARTA - Kecelakaan yang baru saja dialami Menteri Badan Usaha Milik Negara Dahlan Iskan dengan mobil listrik mewah, Tucuxi, diyakini bukan semata-mata karena rem yang bermasalah. Mobil listrik yang tidak menggunakan gearbox (kotak persneling), membuat satu-satunya untuk melambatkan laju saat di turunan hanya dengan rem saja.
Dahlan menuturkan, dirinya sudah menginjak rem semaksimal mungkin saat mengendarai Tucuxi di kawasan Plaosan, Magetan, Sabtu (5/1) lalu. "Saat turunan, medan menurun dengan sangat tajam, di situ saya baru kaget dan secara spontan saya berfikir, remnya kuat enggak ini? Saya injak terus remnya," ujar Dahlan dalam jumpa pers di Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, Jakarta, Selasa (8/1).
Namun Dahlan makin merasakan kejanggalan saat menuruni daerah di lereng Gunung Lawu itu. Sebab, bau kampas rem terbakar semakin menyengat.
"Saya tidak bisa melepaskan kaki untuk injak rem terus, dan saya ambil keputusan untuk berhenti. Terus terang kaki saya capek karena injek rem terus," akunya.
JAKARTA - Kecelakaan yang baru saja dialami Menteri Badan Usaha Milik Negara Dahlan Iskan dengan mobil listrik mewah, Tucuxi, diyakini bukan semata-mata
BERITA TERKAIT
- Gelar Jumat Berkah, Raffi Ahmad & Rudy Salim Berbagi ke Anak-Anak Yatim
- Pak Kaban Tegaskan soal Syarat Honorer jadi PPPK Paruh Waktu
- Jumlah Honorer Lulus PPPK 2024 Tahap 1, Bandingkan Masa Kerja Mereka
- Tante Suami Nikita Willy Tak Menyerah, Klaim Punya Bukti Baru
- Diagendakan Bakal Diperiksa Besok, Hasto Hari Ini Berjoget Los Dol Diiringi KPK
- Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Diberi Banyak Apresiasi Saat Evaluasi Kinerja di Kemendagri