Tanpa Pizarro di Copa Amerika
Senin, 20 Juni 2011 – 15:30 WIB
LIMA - Impian Claudio Pizarro untuk berlaga di Copa Amerika 2011 kandas. Pizarro yang sempat absen selama tiga tahun di kancah internasional itu, tak bisa tampil di ajang yang berlangsung di Argentina itu karena cedera lutut kanan.
Akibat cedera yang dialaminya Sabtu lalu (18/6), dia kemungkinan harus istirahat selama enam pekan. Persoalannya, pesta Copa America sudah mulai dihelat pada 1 Juli atau dua pekan lagi. Berarti, bomber Werder Bremen itu dipastikan absen.
Baca Juga:
"Setelah kami diagnosis, dia dipastikan tidak bermain," papar Klaus Allofs, direktur olahraga Werder di situs resmi klub. "Sangat berat melihat dia kembali untuk pramusim nanti," lanjutnya.
Allofs menjelaskan, mereka tetap melakukan kontak dengan dokter yang merawat Pizarro, dan dalam beberapa hari ke depan mereka bakal mengambil keputusan. "Kami juga akan bicarakan kapan dia akan balik ke Jerman," lanjutnya.
LIMA - Impian Claudio Pizarro untuk berlaga di Copa Amerika 2011 kandas. Pizarro yang sempat absen selama tiga tahun di kancah internasional
BERITA TERKAIT
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Jadwal Semifinal China Masters 2024: Sabar/Reza Ukir Rekor
- Alasan Guardiola Memperpanjang Kontrak Bersama City: Klub Masih Membutuhkan Saya
- Tolong Dicatat! Berikut Info Jadwal dan Rute Pertamina Eco RunFest 2024
- Liga 1: Bojan Hodak Syukuri Kemenangan Persib atas Borneo FC, tetapi
- Reaksi Kecewa Pieter Huistra Seusai Borneo FC Takluk dari Persib, Singgung Wasit