Tanpa Superman, Rockets Hancurkan Mavericks

jpnn.com - HOUSTON - Houston Rockets menunjukkan perfoma yang tak bergantung pada satu pemain. Itu dibuktikan ketika Rockets menumbangkan Dallas Mavericks dengan skor 95-92 di Toyota Center, Minggu (23/11) WIB.
Dalam laga itu, Rockets tak diperkuat Dwight Howard yang mengalami cedera lutut. Tanpa pemain berjuluk Superman itu, Rockets ternyata tetap tampil garang di depan publik sendiri.
James Harden menjadi bintang kemenangan Rockets setelah menyumbangkan 32 poin dan delapan rebound. Donatas Motiejunas juga tampil gemilang setelah mencetak double double dengan 14 poin dan sepuluh rebound.
Di sisi lain, Monta Ellis menjadi top performer di kubu Mavericks setelah mencetak 17 angka, enam rebound dan empat assist. Sementara, Dirk Nowitzki hanya bisa mencetak sebelas angka.
Hasil negatif itu menghentikan streak enam kemenangan Mavericks. Dengan kekalahan itu, juara NBA musim 2011 tersebut kini membukukan rekor 10-4. (jos/jpnn)
HOUSTON - Houston Rockets menunjukkan perfoma yang tak bergantung pada satu pemain. Itu dibuktikan ketika Rockets menumbangkan Dallas Mavericks dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?