Tanri Abeng Usul DPR Dilibatkan dalam Seleksi Bos BUMN, Ini Kata Mufti Anam

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi VI Dewan Perwakilan Rakyat Mufti Anam menilai wacana yang dilontarkan mantan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Tanri Abeng, terkait pelibatan DPR dalam seleksi calon pemimpin BUMN menarik didiskusikan.
”Saya kira itu menarik untuk didiskusikan, bagaimana melembagakan seleksi pemimpin-pemimpin BUMN dengan profesional, dengan indikator yang jelas, sehingga ke depan ini menjadi pattern yang ditaati semua stakeholder, bukan karena akomodasi kepentingan politik,” ujar Mufti Anam, Kamis (7/10).
Tanri Abeng mengusulkan adanya perubahan mekanisme pengangkatan direksi dan komisaris BUMN dalam Rancangan Undang-undang (RUU) BUMN yang kini sedang dibahas DPR.
Dia menilai DPR perlu dilibatkan dalam proses seleksi para bos BUMN itu sebelum disahkan dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) BUMN.
Menurut Tanri, selama ini pengangkatan pemimpin di perusahaan pelat merah menjadi wewenang penuh Menteri BUMN selaku pemegang saham perseroan. Padahal, menteri merupakan posisi politis yang sering tidak terlepas dari potensi intervensi politik.
Mufti menyebut pelibatan DPR dalam proses seleksi calon pimpinan BUMN akan memberikan dua manfaat. Pertama, akan ada koridor atau aturan main yang jelas.
”Benar bahwa DPR adalah lembaga politik, tetapi semuanya transparan, total terbuka. Rapat seleksi terbuka, disiarkan Youtube. Nanti bisa disusun kriteria calon pimpinan BUMN. Bahkan bisa diklaster jenis industri BUMN-nya, nilai strategisnya, dan sebagainya. Ini yang membedakan penunjukan oleh menteri yang juga adalah jabatan politik, dengan DPR yang juga jabatan politik,” katanya.
Kedua, mewujudkan kepastian manajemen. Selama ini, kata Mufti, kerap terjadi bongkar pasang di tubuh BUMN, baik untuk direksi maupun komisaris. Mufti mengaku sempat menjadi tempat 'curhat' sejumlah direksi BUMN soal kriteria bongkar pasang yang terkadang membingungkan.
Mufti Anam menilai usul dari Tanri Abeng soal seleksi bos BUMN itu menarik didiskusikan.
- Cerita Ibu Srikandi TASPEN untuk Anak Indonesia Rayakan HUT ke-62
- 1.440 UMKM di Sultra Terima KUR Rp182,4 M dari Bank Mandiri
- Di Webinar NARBO, Perum Jasa Tirta II Tegaskan Peran Strategis di Tingkat Asia
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Kehadiran Rumah Layak Huni di Karawang Jadi Bukti Kepedulian Peruri