Tantang Penghancur Momota di French Open, Chou Tien Chen Berharap Tuah 7 Tahun Silam

Tantang Penghancur Momota di French Open, Chou Tien Chen Berharap Tuah 7 Tahun Silam
Chou Tien Chen. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, PARIS - Laga final French Open 2021 di sektor tunggal putra akan menampilkan duel jagoan Taiwan Chou Tien Chen melawan delegasi Jepang Kanta Tsuneyama.

Chou melaju ke partai puncak setelah melalui sejumlah laga melelahkan.

Di 16 besar, tunggal peringkat empat dunia itu membutuhkan waktu 1 jam 20 menit untuk menyingkirkan wakil tuan rumah Brice Leverdeez lewat pertarungan rubber game, 21-16, 17-21, dan 21-19.

Begitu pun di perempat final, Cho harus melewati duel rubber game melawan Kenta Nishimoto (Jepang) dengan skor 21-17, 19-21, dan 21-16 dalam tempo 1 jam 20 menit.

Namun, di semifinal Cho seolah ingin menunjukkan dirinya masih pantas dilabeli pemain top usai menggulung tunggal Korea Selatan Heo Kwanghee dua gim langsung 21-15, 21-17 hanya dalam waktu 46 menit.

Setelah melewati sejumlah laga berat, Chou kini dihadapi laga melawan tunggal Jepang yang sedang naik daun Kanta Tsuneyama.

Dalam perjalanan menuju final French Open 2021, Tsuneyama hanya kehilangan satu gim saat laga melawan Kento Momota (Jepang) di semifinal.

Sisanya, pemilik ranking 13 dunia itu menyapu bersih setiap laga dengan kemenangan straight gim alias dua gim langsung.

Chou Tien Chen berharap momen 7 tahun silam bisa bertuah saat menantang Kanta Tsuneyama di Final French Open 2021

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News