Tantang PSIS Semarang, Kuncinya Sabar Jaga Tempo
Sabtu, 08 Juni 2013 – 04:01 WIB
DEPOK – Bertolak menuju Semarang dengan skuat penuh, satu pesan penting diemban punggawa Persikad. Untuk bisa mencuri poin di Stadion Jati Diri, markas PSIS Semarang, Minggu (9/6) nanti, kuncinya yakni sabar menjaga tempo permainan.
“PSIS punya kekuatan yang tidak dikhawatirkan. Mereka pun sudah dipastikan lolos ke babak 12 besar. Mereka punya pemain-pemain yang berbahaya, maka itu kita harus sabar dan mampu jaga tempo permainan,” ujar karetaker Persikad, Wahyu Ramadhan.
Baca Juga:
Barisan pertahanan PSIS pun terbilang tangguh. Dari 13 laga yang pernah dilakoni, pasukan tempur Firmandoyo itu baru lima kali kebobolan. Catatan ini pun menjadi yang paling bersih di antara delapan tim lainnya di Grup II Divisi Utama Indonesia Super League. Tembok pertahanan Laskar Mahesa Jenar, julukan PSIS, yang dikomando Morris Power Bayour kian kokoh dan sulit ditembus.
“Mengahadapi tim yang punya kualitas bertahan mumpuni, kita harus tenang, tidak gegabah. Kita harus bisa cari kesalahan pemain belakang mereka. Counter attack juga akan kita optimalkan. Carvalho (Ronnie von de) akan jadi target utama di lini depan,” tambah Wahyu.
DEPOK – Bertolak menuju Semarang dengan skuat penuh, satu pesan penting diemban punggawa Persikad. Untuk bisa mencuri poin di Stadion Jati
BERITA TERKAIT
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU