Tante Ernie Lakukan Ini Menjelang Ramadan, Luar Biasa
Kamis, 31 Maret 2022 – 05:31 WIB

Tante Ernie. Foto: Instagram/himynameisernie
jpnn.com, JAKARTA - Selebgram Tante Ernie berziarah ke makam orang tuanya jelang memasuki Ramadan tahun ini.
Momen ziarah tersebut dibagikan melalui akun miliknya di Instagram Story.
"Assalamualaikum bapak, ibu, we miss you so much," ungkap Tante Ernie, Rabu (30/3).
Perempuan berjuluk Tante Pemersatu Bangsa itu menyertakan foto tengah bersama kerabat di makam orang tua.
Tante Ernie lantas mengirim doa untuk mendiang ibu dan bapaknya.
"Al-fatihah untuk bapak dan ibu," ujar perempuan 3 anak itu.
Tante Ernie mengatakan bulan puasa tahun ini menjadi Ramadan pertama tanpa sang ibunda.
Ibunya yang bernama Elly Sulastri meninggal dunia pada Oktober 2021 lalu.
Tante Ernie alias Tante Pemersatu Bangsa melakukan ini jelang memasuki Ramadan tahun ini.
BERITA TERKAIT
- Semarak Ramadan, Pelindo Solusi Logistik Berbagi Ribuan Sembako dan Santunan
- Berbagi di Bulan Ramadan, PLN IP Salurkan Bantuan Rp 2,8 Miliar
- Peduli Sesama, Peruri Bagikan Ratusan Takjil di Bulan Ramadan
- Berbagi Berkah di Bulan Ramadan, Jamkrindo Salurkan Ribuan Paket Sembako di 10 Kota
- JICT Berbagi Berkah Ramadan di Jakarta Utara
- Riota Jaya Lestari Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan