Target Akhir 2019, Waktu Tempuh Jakarta-Surabaya Hanya 5 Jam

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah terus berupaya meningkatkan pelayanan PT Kereta Api Indonesia untuk para pemudik. Apalagi jika proyek kereta cepat Jakarta–Surabaya bisa terealisasi.
Menurut Budi, proyek kereta cepat Jakarta–Surabaya bisa menjadi jawaban atas kebutuhan kuantitas yang tinggi. Dalam satu hari, kereta bisa bolak-balik dari Jakarta menuju Surabaya.
”Kereta cepat ini memiliki kecepatan 160 km per jam. Bisa dua–tiga kali lipat melayani,” kata Budi saat mendampingi Ketua DPR Setya Novanto memantau kesiapan mudik di Stasiun Senen, Jakarta, kemarin (22/6).
Menhub menyatakan, rata-rata saat ini stasiun di Jakarta memberangkatkan sekitar 30 ribu pemudik setiap hari.
Jumlah tersebut masih sangat kurang karena tidak sebanding dengan animo masyarakat. ”Permintaan kereta api ini tinggi sekali,” kata Budi Karya.
Menhub merencanakan proyek kereta cepat Jakarta–Surabaya dimulai pada awal 2018. Diperkirakan proyek revitalisasi jalur kereta itu selesai pada akhir 2019, selambat-lambatnya pada 2020.
”Nanti waktu tempuh (Jakarta–Surabaya) hanya lima jam,” ujarnya. (bay/c6/fat)
Pemerintah terus berupaya meningkatkan pelayanan PT Kereta Api Indonesia untuk para pemudik. Apalagi jika proyek kereta cepat Jakarta–Surabaya
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Pertamina Bangun Posko Mudik Sambut Arus Balik, Salah Satunya di Pelabuhan Semayang
- Terendam Banjir, Jalintim di Muba Lumpuh Total
- Arus Balik, Grup MIND ID Kembali Sediakan 10 Titik Posko Mudik
- Pelayanan Mudik 2025 Dinilai Semakin Baik, Kepuasan Masyarakat Capai Angka Sebegini
- Arus Balik Lancar Terkendali, Dirut ASDP: Skema TBB Efektif Kurangi Antrean Kendaraan
- Menkes Imbau Pemudik Istirahat 15 Menit Tiap 4 Jam Berkendara untuk Hindari Kecelakaan