Target APBN Tak Tercapai, Misbakhun Doakan SMI Tetap Jadi Menkeu Terbaik di Dunia
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi XI DPR Mukhamad Misbakhun menyindir Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati alias SMI terkait kondisi perekonomian Indonesia. Melalui akun @MMisbakhun di Twitter, politikus Partai Golkar itu mengontraskan gelar bergensi bagi SMI dengan target APBN 2019 yang tak tercapai.
Misbakhun mengawali serangkaian twitnya dengan harapan kepada SMI bisa kembali menjadi Menkeu terbaik di dunia. Namun, wakil rakyat di Komisi Keuangan dan Perbankan DPR memerinci kondisi perekonomian yang tak sesuai target APBN.
“Semoga Ibu Menkeu terpilih kembali sebagai Menkeu terbaik di dunia walaupun; realisasi penerimaan pajak 2019 hanya 84,4%, Tax Ratio 2018 10,24%. Defisit APBN 2019 melebar dari 1,84 menjadi 2,2 persen. Jumlah utang bertambah. Keseimbangan primer masih negatif,” tulis Misbakhun dalam twitnya sebagaimana dilihat jpnn.com, Jumat (14/2).
Semoga Ibu Menkeu terpilih kembali sebagai Menkeu terbaik di dunia walaupun;
Realisasi penerimaan pajak 2019 hanya 84,4%, Tax Ratio 2018 10,24%.
Defisit APBN 2019 melebar dari 1,84 menjadi 2,2 persen. Jumlah utang bertambah. Keseimbangan primer masih negatif. — MMisbakhun (@MMisbakhun) February 13, 2020
Legislator yang dikenal getol mendukung kebijakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu menegaskan, gelar Menkeu terbaik di dunia bisa jadi sangat penting bagi SMI. Sebab, Kabinet Indonesia Maju telah melewati masa kerja 100 hari dan sudah selayaknya dievaluasi.
“Pada tahun 2020 ini sudah tidak ada lagi pemilihan umum dan pencalonan masuk kabinet, tetapi gelar tersebut bisa menjadi penting untuk menghadapi evaluasi kinerja 100 hari dan reshuffle," tutur Misbakhun.
Walakin, mantan pegawai Direktorat Jenderal Pajak (DJP) itu mengaku bangga karena sebagai anggota DPR bisa berkali-kali rapat dengan Menkeu terbaik di dunia. "Saya menjadi salah satu anggota parlemen yang paling beruntung di dunia karena bisa rapat dengan Menkeu terbaik di dunia. Apalagi gelar Menkeu terbaik di dunia itu diraih setiap mau pemilu dan menjelang penyusunan kabinet. Semoga gelar itu bisa diraih lagi," ujar Misbakhun.
Anggota Komisi XI DPR Mukhamad Misbakhun membuat serangkaian twit yang mengontraskan gelar Menkeu terbaik di dunia bagi Sri Mulyani dengan target APBN yang tak tercapai.
- Pembangunan IKN Kembali Dilanjutkan, Anggaranya Sangat Wow
- Tumbuh Positif, Penerimaan Bea Cukai hingga Akhir 2024 Capai Rp 300,2 Triliun
- Realisasi APBN untuk Subsidi BBM hingga Listrik 2024 Capai Rp 434,3 Triliun
- PPN 12 Persen untuk Barang Mewah, Ini Penegasan Sri Mulyani
- Misbakhun Sebut Prabowo Bakal Umumkan Soal Nasib PPN 12 Persen Sore Ini
- Kinerja APBN 2024 On Track, Penerimaan Bea Cukai Capai Rp 257,8 Triliun hingga November