Target Juara 3 MotoGP 2022 Kandas, Aleix Espargaro Mengaku Sulit Tidur

jpnn.com - Target finis ketiga di MotoGP 2022 sontak buyar. Aleix Espargaro dipaksa menyerah setelah motor tunggangannya mengalami masalah.
Pembalap 33 tahun itu mengaku sangat kecewa sampai sulit tidur karena tidak bisa menyelesaikan balapan di seri MotoGP Valencia, Minggu kemarin.
Seri balapan tersebut sangat penting bagi Espargaro karena dirinya berjuang untuk juara ketiga MotoGP 2022, bersaing dengan Enea Bastianini (Gresini Racing).
Espargaro start dari grid kesepuluh pada balapan di Sirkuit Ricardo Tormo.
Namun, rider Aprilia itu tidak memiliki kesempatan untuk bertarung dengan Enea Bastianini sampai akhir.
Dia terpaksa masuk ke garasi saat balapan belum genap berjalan empat putaran.
Alhasil, Aleix Espargaro pun harus merelakan posisi ketiga di klasemen MotoGP 2022 kepada Enea Bastianini.
Pembalap Gresini Racing itu berhasil mengoleksi 219 poin, sedangkan Aleix hanya mengemas 212 poin.
Target finis ketiga di MotoGP 2022 sontak buyar. Aleix Espargaro dipaksa menyerah setelah motor tunggangannya mengalami masalah.
- Menang di Sprint MotoGP Spanyol, Marc Marquez: Saya Punya Kekuatan Ekstra
- Kejutan Besar Lahir di Kualifikasi MotoGP Spanyol, Nama Indonesia pun Disebut
- Hasil Practice MotoGP Spanyol: Alex Marquez Memang Gila
- Seusai Liburan, Konsumen Federal Oil Masih Bisa Jalan-Jalan ke Jepang Gratis
- Sempat Celaka, Alex Marquez Terkencang di FP1 MotoGP Spanyol
- FP1 MotoGP Spanyol: Marc Marquez Nyaris Salah Masuk Garasi, Ayahnya Tertawa