Target Menang Besar, PDIP Akan Mengerahkan 120 Ribu Saksi Terlatih di Pilkada 2020
"Ini komitmen serius kami memenangkan pilkada. Nantinya dari 4500-an pelatih saksi itu, mereka akan melatih hingga 120 ribuan saksi. Belum Guraklih yang jumlahnya 3 kali lipat jumlah saksi kami," tegasnya.
Para saksi ini, selain dibekali skill mumpuni terkait kepemiluan, juga menjadi bagian dari strategi semakin membesarkan partai.
Dijelaskannya, syarat saksi adalah harus juga anggota partai. Maka sebagian dari saksi yang akan direkrut itu akan menjadi anggota partai yang baru.
"Jadi kegiatan ini bukan hanya memperkuat skill, tapi juga melakukan sekalian perekrutan saksi serta perekrutan anggota partai yang baru," tuturnya.
Untuk diketahui, PDIP sudah mengumumkan 93 pasangan calon kepala daerah dalam dua gelombang yang dilaksanakan sejak Februari 2020 lalu.
Nama-nama yang dicalonkan termasuk Gubernur Sulut petahana Olly Dondokambey, hingga Gibran Rakabuming yang akan maju di Pilwalkot Solo.
Rencananya, PDIP akan kembali menggelar pengumuman calon kepala daerah gelombang III, yang digelar Selasa besok. (flo/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
PDIP akan melatih 120 ribu saksi yang menjadi anggota partai untuk mengawasi pilkada 2020.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Deddy PDIP: Saya Tersinggung, Pak Prabowo Diperlakukan Seperti Itu di Solo
- Soal Penurunan Paket Bergambar Paslon, Ronny PDIP Minta Bawaslu Bergerak
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Hasto PDIP: Bu Megawati Mencoblos di Kebagusan bareng Keluarga
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'