Tarif 11 Ruas Tol akan Naik
Pendapatan Jasa Marga 2009 Bisa Naik 10 Persen
Kamis, 13 Agustus 2009 – 06:01 WIB

Tarif 11 Ruas Tol akan Naik
Sementara itu Jasa Marga menargetkan pendapatan bersih naik 10 persen sampai akhir 2009 dibanding periode sama tahun lalu. Laba bersih juga diharpkan akan terkerek naik.
Baca Juga:
Frans mengatakan pendapatan bersih perseroan diprediksi pada akhir tahun ini mencapai Rp3,6 triliun. Nilai itu lebih besar 10 persen dibanding pendapatan sepanjang 2008 yang mencapai Rp3,3 trilun. "Ini menandakan usaha dan kinerja kami sangat prospektif. Buktinya setiap tahun memang selalu ada peningkatan," ujarnya.
Sementara ini dia mengaku masih belum bisa mengungkapkan perkiraan kenaikan perolehan laba bersih perseroan yang dipimpinnya. "Angka pastinya tidak bisa kami kemukakan, tapi dipastikan naik. Hal itu akan diungkapkan nanti dalam RUPS (rapat umum pemegang saham, Red)," jelasnya.
Pada 2008 Jasa Marga membukukan total pendapatan sebesar Rp3,353 triliun, naik 27 persen dibanding tahun 2007 yang sebesar Rp 2,645 triliun. Dari total pendapatan tersebut, perolehan dari tol mencapai Rp 3,319 triliun sedangkan sisanya Rp 34,287 miliar dari usaha lain-lain. Sementara laba bersih Jasa Marga pada 2008 mencapai Rp707,79 miliar naik 155 persen dibanding tahun 2007 yakni sebesar Rp 277,981 miliar.
JAKARTA - PT Jasa Marga Tbk Tarif akan segera menaikkan tarif 11 ruas jalan tol miliknya. Besaran kenaikan tarif yang rencananya akan dilakukan pada
BERITA TERKAIT
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi