Tarimo Kasih, Masih Ada Kader PDIP Menang 4 Pilkada di Sumbar
jpnn.com, JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyampaikan terima kasihnya kepada rakyat Sumatera Barat yang telah memenangkan kader-kader parpol berlambang kepala banteng itu di Pilkada 2020.
Menurut Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto, berdasarkan hitung cepat atau quick count ada empat kader partainya yang berhasil memenangi pilkada tingkat kabupaten/kota di Sumbar.
Pada Pilkada 2020 ini ada 13 kabupaten/kota di Sumbar yang menggelar pesta demokrasi. Namun, PDIP di Sumbar hanya mengusung calon untuk 9 kabupaten/kota.
"Berdasarkan laporan Ketua DPD PDI Perjuangan Sumbar Alex Indra Lukman, dari sembilan pilkada itu kami menang di empat daerah, yaitu Dharmasraya, Pasaman Barat, Padang Pariaman dan Pasaman. Dengan demikian PDI Perjuangan memiliki satu kader sebagai bupati dan tiga kader sebagai wakil bupati di Sumbar," kata Hasto melalui layanan pesan, Kamis (10/12).
Lebih lanjut Hasto mengatakan, awalnya PDIP ikut mengusung duet Mulyadi-Ali Mukhni untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumbar. Namun, pasangan Mulyadi-Ali Mukhni memilih mengembalikan rekomendasi yang dikeluarkan PDIP menyusul polemik tentang pernyataan Puan Maharani soal Sumbar dan Pancasila.
Namun, Pilkada 2020 memperlihatkan PDIP masih punya pengaruh di Sumbar. Buktinya, PDIP masih berhasil mengantar kadernya memenangi sejumlah pilkada di provinsi berjuluk Ranah Minang itu.
"Kemarin warga Sumbar telah menggunakan hak pilihnya dan hasil hitung cepat ini kami syukuri. Ternyata kami menang di empat pilkada," ucap Hasto.
Pria asal Yogyakarta itu menambahkan, capaian di Sumbar itu cukup membanggakan. "Terima kasih untuk masyarakat Sumbar, PDI Perjuangan selalu memberi perhatian besar terhadap Sumbar," kata Hasto.(tan/jpnn)
PDI Perjuangan hanya bisa mengikuti 9 dari 13 pilkada kabupaten/kota di Sumatera Barat.
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok
- Survei Polling Institute: PDI-P Berpotensi Keok di Jabar XI
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng