Tarkam Kemenpora 2023 di Gunung Kidul Kental Nuansa Sport Tourism
Lebih lanjut, Sunaryanta juga memuji Menpora Dito Ariotedjo yang turut membangkitkan sport tourism di Guning Kidung dengan bergulirnya lomba 10K Baron Marathon.
“Saya berterima kasih dan mengapresiasi Menpora Dito Ariotedjo karena program unggulannya tidak hanya membangkitkan budaya berolahraga masyarakat di Gunung Kidul, tetapi juga menghidupkan sport tourism karena digelar di kawasan wisata Pantai Baron dengan tajuk Baron Marathon 10K," ungkap pria kelahiran 9 November 1970 itu.
Sementara itu, Sekretaris Deputi Pembudayaan Olahraga Suyadi menyebut kehadiran ribuan peserta benar-benar menjadikan event tersebut meriah.
Hal ini tidak terlepas dari kerja sama apik antara pemerintah pusat dan daerah.
"Sport tourism benar-benar kelihatan tadi. Ini tak terlepas dari kolaborasi antara pihak pusat-daerah, pemerintah-swasta/bumn, hingga sponsor.”
"Ini bisa menjadi event tahunan dan reguler yang diharapkan menjadi salah satu kombinasi menarik antara olahraga prestasi dan wisata," pungkas Suyadi.(kemenpora/mcr16/jpnn)
Kejuaraan Antarkampung Kemenpora 2023 di Gunung Kidul, Yogyakarta kental dengan nuansa sport tourism.
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Menpora Dito Sambut Baik Final DBL Seri Jakarta Digelar Kembali di Indonesia Arena
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
- Presiden Prabowo Titip Pesan Lewat Menko PMK saat Peringatan Hari Sumpah Pemuda di TMII