Tasmania Didesak Jadi Pusat Penelitian Limbah di Australia

Diskusi seputar sampah di negara bagian Tasmania, Australia, biasanya berkutat di sekitar olahraga atau distribusi pajak barang dan jasa, namun pekan ini ada desakan untuk menjadikan negara bagian ini sebagai pusat penelitian limbah di Australia.
Ketua organisasi GreenCell, Ian Wright, telah menghabiskan puluhan tahun untuk meneliti cara mengubah limbah menjadi produk berharga.
Kini, ia ingin agar Hobart ditetapkan sebagai pusat penelitian limbah Australia.
"Australia adalah pelopor dalam penelitian lingkungan, dan Hobart khususnya -itulah mengapa saya ingin melakukannya di sini," kata Wright.
"Orang-orang Tasmania jauh lebih proaktif daripada orang-orang di negara bagian lainnya."
Fasilitas penelitian pengelolaan limbah yang diusulkan akan bekerja dengan cara yang sama dengan CSIRO (Lembaga Penelitian Australia) dan Institut Studi Kemaritiman dan Antartika (IMAS), untuk mengkoordinasikan dan menyusun penelitian tentang cara untuk mengurangi limbah dan penggunaan kembali sejumlah produk seperti plastik.
Menciptakan fasilitas penelitian utama adalah salah satu tujuan dari Asosiasi Pengelolaan Limbah Australia (WMAA), yang juga bekerja untuk melobi pemerintah negara bagian dan federal untuk menciptakan kebijakan limbah yang lebih seragam di seluruh Australia.
Bekerja sama kurangi TPA
Brad Mashman, direktur utama Recovery (Tas) Pty Ltd dan anggota WMAA, mengatakan bahwa memiliki lebih banyak kebijakan dan target limbah yang seragam akan membantu Australia mengurangi masalah TPA (Tempat Pembuangan Akhir Sampah).
- Dunia Hari Ini: Vatikan Umumkan Tanggal Pemakaman Paus
- 'Nangis Senangis-nangisnya': Pengalaman Bernyanyi di Depan Paus Fransiskus
- Perjalanan Jorge Mario Bergoglio Menjadi Paus Fransiskus
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia