Taspen Beri Bantuan ke Korban Semeru
jpnn.com, JAKARTA - Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), TASPEN berkomitmen untuk selalu mengimplementasikan peran Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) untuk masyarakat.
Hal ini diwujudkan melalui penyaluran bantuan fasilitas pendidikan berupa 5 unit notebook kepada Pondok Pesantren Al-Fachriyah di Tangerang, Banten.
Bantuan diserahkan langsung oleh Social & Environment Responsibility Unit Head TASPEN, Yoka Krisma Wijaya, kepada Pimpinan Pondok Pesantren Al-Fachriyah, Al - Habib Ahmad bin Novel bin Salim bin Jindan, disaksikan oleh Menteri BUMN, Erick Thohir, di Pondok Pesantren Al-Fachriyah, Tangerang, Minggu (19/12).
Direktur Utama TASPEN A.N.S Kosasih mengatakan, “TASPEN selalu mengimplementasikan peran TJSL untuk mendukung Program BUMN untuk Indonesia. Penyerahan bantuan kepada Pondok Pesantren Al-Fachriyah menjadi bukti bahwa TASPEN turut mendorong kemajuan pendidikan dengan memberikan bantuan digitalisasi pendidikan. Kami berharap, bantuan ini dapat meningkatkan sarana untuk para siswa/siswi melakukan pembelajaran dan mendorong pemahaman mengenai literasi digital sehingga para siswa dapat menambah wawasan dan informasi yang lebih luas.”
Di hari yang sama, sebagai perusahaan asuransi yang bergerak di bidang jaminan sosial, TASPEN kembali menyalurkan bantuan kepada korban bencana alam erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur, senilai Rp 110 juta rupiah.
Bantuan ini diserahkan langsung oleh Serikat Karyawan TASPEN (SEKATA) kepada perwakilan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang di Posko Bantuan Logistik dan Penampungan Pengungsi Korban Erupsi Gunung Semeru.
Direktur Utama TASPEN, A.N.S Kosasih mengatakan, "TASPEN sangat prihatin terhadap bencana alam erupsi yang terjadi di Gunung Semeru, Lumajang, Jawa Timur. Segenap Insan TASPEN telah menggalang program donasi karyawan sebagai bentuk kepedulian atas bencana alam erupsi Gunung Semeru. Program donasi ini dihimpun oleh karyawan dan karyawati TASPEN melalui SEKATA. Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat dan meringankan beban saudara-saudara kita yang sedang membutuhkan.”
Total donasi senilai Rp110 juta tersebut selanjutnya diserahkan dalam bentuk natura yang terdiri dari kasur lipat, pakaian dalam, perlengkapan ibadah, bahan makanan seperti mie instan, sarden, susu balita, bubur bayi, gula, teh, dan selimut senilai kurang lebih Rp 50 juta serta bantuan tunai melalui Baznas Kabupaten Lumajang sebesar Rp 60 juta rupiah.
TASPEN berkomitmen untuk selalu mengimplementasikan peran Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL)
- Pesan Mensos Saifullah Yusuf: Bansos Tunai tak Boleh Digunakan untuk Judi Online
- Puluhan Perusahaan Raih BUMN Branding & Marketing Awards 2024
- Begini Penjelasan Ahli Hukum Bisnis soal Kerja Sama PT Timah dengan Swasta
- Mensos Gus Ipul Pantau Kebutuhan Pengungsi Erupsi Lewotobi, Bantuan Terus Bergulir
- Taspen Pastikan Kelancaran Penyaluran Dana Pensiun kepada 3,1 Juta Peserta
- BAZNAS Tingkatkan Sinergi dengan Mitra untuk Penguatan Layanan Zakat