Taspen Serahkan Manfaat Pensiun dan THT kepada Eks Menteri & Petinggi Negara
jpnn.com - PT TASPEN (Persero) kembali menyerahkan manfaat pensiun dan Tabungan Hari Tua (THT) kepada sejumlah eks menteri Kabinet Indonesia Maju serta mantan petinggi negara.
Hal itu sebagai wujud komitmen Taspen dalam memberikan pelayanan prima kepada seluruh peserta, termasuk bagi pejabat negara.
Penyerahan manfaat pensiun dan THT berlangsung di kantor kementerian masing-masing oleh Komisaris Utama TASPEN Suhardi Alius, Plt. Direktur Utama TASPEN Rony Hanityo Aprianto, dan Direktur Operasional TASPEN Ariyandi sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi para menteri.
Corporate Secretary TASPEN Henra mengatakan Taspen sebagai pengelola jaminan sosial bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pejabat negara senantiasa proaktif dalam memberikan seluruh hak dan manfaat para abdi negara.
"TASPEN mengapresiasi kinerja dan seluruh pengabdian serta dedikasi para menteri kepada negara melalui penyerahan manfaat Program Pensiun dan THT. Kami berharap manfaat yang diterima dapat memberikan kesejahteraan bagi mereka dan keluarga," ujar Henra dikutip dari siaran pers, Selasa (12/11/2024).
Beberapa menteri dan petinggi negara yang menerima manfaat pensiun dan THT ialah eks Menkumham Yasonna H. Laoly, mantan Menaker Ida Fauziyah, eks Menko Polhukam Hadi Tjahjanto, mantan Menteri PPPA Bintang Puspayoga, Eks Menag Yaqut Cholil Qoumas, mantan Mendag Zulkifli Hasan.
Kemudian, eks Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, eks Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa, eks Menparekraf Sandiaga S. Uno, eks Menhub Budi Karya Sumadi, mantan Menkop UKM Teten Masduki, eks Menlu Retno Marsudi, eks Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar, serta mantan Ketua MA Agung Muhammad Syarifuddin.
"Nuna ikut senang saya dapat uang pensiun dari TASPEN sebesar Rp 27 juta selama saya menjabat jadi Kepala Staf Presiden dan Menteri Koperasi dan UKM. Mulai 1 November akan dapat uang pensiun Rp 3 juta tiap bulan. Alhamdulillah," ujar Teten Masduki melalui akun media sosialnya.
PT Taspen (Persero) menyerahkan manfaat pensiun dan Tabungan Hari Tua (THT) kepada sejumlah eks menteri Kabinet Indonesia Maju serta mantan petinggi negara.
- Kapan Orang Sultra Jadi Menteri?
- 5 Berita Terpopuler: MenPAN-RB Bakal Bersikap Tegas soal PPPK & Paruh Waktu, Dapodik Bakal Dikunci? Honorer Jangan Kaget
- ASN PPPK Kompak Minta Disamakan dengan PNS, Ada Ketidakadilan
- Setop Rekrut Guru Honorer & Tendik, Dapodik Dikunci, PPPK Diangkat PNS
- ASN Pakai Kendaraan Dinas untuk Liburan Siap-Siap Mendapat Sanksi
- 5 Berita Terpopuler: Kongres I PPPK RI Beri Lima Rekomendasi, Ada Peluang yang Terbuka, BKN Bikin Semua Honorer Lulus?