Taste of Melbourne, Pameran Kuliner yang Lain dari Biasanya
Beberapa pilihan paket harga juga ditawarkan mulai dari 500 hingga 1,4 juta rupiah. Harga paket ini tergantung dari berapa banyak makanan yang ingin Anda cicipi.
Uniknya, untuk membeli makanan disini, para pengunjung perlu membeli 'uang khusus' yang dinamakan 'Crown'. Harga 1 Crown sekitar 10 ribu rupiah.
Harga makanan yang ditawarkan sekitar 6-12 crown. Mungkin terdengar cukup murah, tetapi tentu saja porsi yang ditawarkan sangat kecil agar Anda tidak terlalu kenyang dan bisa mencicipi lebih banyak makanan yang ada.
Tidak hanya mencicipi makanan, Anda pun bisa menjajal kemampuan dalam hal masak memasak, atau berdiskusi dengan para pakar dan ahli makanan, atau mengikuti kelas meminum anggur.
Sementara bagi mereka yang hanya ingin bersantai, penampilan musik dan hiburan juga ditampilkan dalam festival ini, sambil menikmati pemandangan keindahan taman Albert Park.
Albert Park adalah tuan rumah lintasan balapan Formula 1 di Melbourne.
Bagi Anda yang termasuk kaum foodie, sebutan bagi para pecinta dan penikmat makanan, acara 'Taste of Melbourne' bisa menjadi surga. Selama
- Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan
- Dunia Hari Ini: Penerbangan dari Australia Dibatalkan Akibat Awan Panas Lewotobi
- Dunia Hari Ini: Tabrakan Beruntun Belasan Mobil di Tol Cipularang Menewaskan Satu Jiwa
- Korban Kecelakaan WHV di Australia Diketahui Sebagai Penopang Ekonomi Keluarga di Indonesia
- Trump Menang, Urusan Imigrasi jadi Kekhawatiran Warga Indonesia di Amerika Serikat