Tasyakuran Hafiz 30 Juz, SCB Cetak Generasi Qur’ani Berprestasi

jpnn.com, BOGOR - Sekolah Cendekia BAZNAS (SCB) menggelar tasyakuran Hafiz 30 Juz untuk memberikan apresiasi kepada santri yang telah menuntaskan hafalan Al-Qur’an di bulan Ramadan.
Acara ini menjadi bukti nyata bahwa pendidikan berbasis nilai-nilai Islam mampu mencetak generasi unggul yang berkarakter Qur’ani.
Deputi II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan BAZNAS Imdadun Rahmat menyampaikan apresiasi tinggi kepada para santri yang berhasil menyelesaikan hafalan 30 Juz.
Dia menilai pencapaian ini bukan sekadar prestasi pribadi, tetapi juga modal utama dalam membangun masa depan bangsa.
"Kami berharap mereka tidak hanya hafal, tetapi juga mampu menerapkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan," ujar Imdadun, dalam keterangannya, Sabtu (15/3).
Selain menjadi momen apresiasi, acara ini juga menjadi bagian dari program Cahaya Ramadan yang digelar setiap tahun.
Imdadun menambahkan, prestasi akademik santri SCB terus menunjukkan tren positif. Tahun lalu, lebih dari 70 persen santri diterima di perguruan tinggi favorit, dan tahun ini diharapkan dapat mencapai 100 persen.
"Kami bangga dengan para santri yang terus menunjukkan prestasi gemilang. Ini bukan pertama kalinya Sekolah Cendekia BAZNAS melahirkan hafiz-hafiz berprestasi," katanya.
SCB menggelar tasyakuran 'Hafiz 30 Juz' untuk memberikan apresiasi kepada santri yang menuntaskan hafalan Al-Qur'an.
- BAZNAS Ajak Pegawai KemenPPPA Tunaikan Zakat Lewat Lembaga Resmi
- 310 Sekolah Dapat Pembekalan Mitigasi Bencana Selama Ramadan
- BAZNAS Ajak Masyarakat Berbagi Melalui Program Sedekah Barang
- Beri Kemudahan Muzaki, Gerai Zakat Ramadan Hadir di 31 Mal
- Gerai ZIfthar Ramadan, Wadah UMKM Mustahik Tingkatkan Pendapatan
- BAZNAS dan Badilag Bersinergi Optimalkan Dana ZIS-DSKL