Taufik Gerindra Sebut Orang Jokowi Ini Mumpuni Jadi Pengganti Anies di DKI

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta Mohammad Taufik menilai Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mumpuni menjadi pengganti Anies Baswedan.
Hal ini disampaikannya menanggapi tiga nama calon Penjabat (Pj) Gubernur DKI pengganti Anies Baswedan yang beredar luas.
Tiga nama tersebut, yakni Heru Budi Hartono, mantan Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah Provinsi DKI Jakarta yang juga Deputi IV Kepala Staf Kepresidenan Bidang Informasi dan Komunikasi Politik Juri Ardiantoro, dan Sekretaris Daerah DKI Jakarta Marullah Matali.
“Jadi, kalau ngomong kriteria itu, menurut saya yang paling mumpuni sebenarnya adalah Heru,” ucap Taufik saat dihubungi, Jumat (9/9).
Menurut Taufik, ada sejumlah kriteria yang harus dipenuhi untuk menggantikan Anies Baswedan sebagai orang nomor satu di Jakarta.
Yang pertama, harus paham soal Jakarta dan berbagai permasalahannya.
Kedua, paham soal pemerintahan atau justru pernah bekerja di lingkungan pemerintahan DKI Jakarta.
Selanjutnya, wajib memiliki kompetensi untuk menjalankan berbagai program dan membuat kebijakan yang baik.
Anggota DPRD DKI M. Taufik menilai Pj gubernur DKI Jakarta harus dekat dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
- Ada Dukungan Jokowi, Persis Gagal Kalahkan 10 Pemain Semen Padang
- Bendera PSI Perorangan Berkibar di Sejumlah Ruas Jalan Jakarta
- Respons Ketua KPK soal Desakan Hasto agar Memeriksa Keluarga Jokowi
- Darmizal Tegaskan Jokowi Fokus pada Kemajuan Bangsa, Bukan Partai Super Tbk
- Ditahan KPK, Hasto Minta Lembaga Antikorupsi juga Periksa Keluarga Jokowi
- Berorasi saat BEM SI Demonstrasi, Seorang Mak Serukan Tangkap Jokowi