Taufik Kurniawan Sekjen PAN
Sabtu, 09 Januari 2010 – 21:15 WIB
BATAM -- Sesuai yang dijanjikan tadi siang, pada penutupan Kongres III PAN di Batam malam ini Hatta Radjasa sebagai ketum terpilih mengumumkan nama-nama pengurus inti DPP. Seperti yang sudah berkembang sebelumnya, Dradjad Wibowo ditetapkan sebagai wakil ketum. Sedang kursi sekretaris jenderal (sekjen) dijabat Taufik Kurniawan, yang saat ini masih anggota DPR.
Sementara, jabatan Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PAN tetap dipegang Amien Rais. Hatta menjelaskan, dia bersama Amien sudah menyepakati pengisian jabatan di dua posisi penting partai itu. "Sekjen PAN adalah Ir Taufik Kurniawan dan Wakil Ketua Umum adalah Dr. Dradjad Wibowo," ujar Hatta saat menutup Kongres.
Baca Juga:
Dengan pengumuman resmi itu, maka kepengurusan DPP periode 2010-2015 baru terisi empat pos. Sedangkan yang lainnya, menurut Hatta, akan ditentukan dalam dua pekan ke depan. Pembentukan kepengurusan lengkap akan dia susun bersama Amien Rais.
Dalam kesempatan yang sama, Hatta mengajak seluruh peserta Kongres untuk melupakan kompetisi yang telah berlangsung menjelang dan selama Kongres berlangsung. Dia mengajak semua kader untuk memikirkan membangun partai di depan. "Agar PAN semakin besar. Mari tatap masa depan, jangan tengok ke belakang," imbaunya. (fas/jpnn)
BATAM -- Sesuai yang dijanjikan tadi siang, pada penutupan Kongres III PAN di Batam malam ini Hatta Radjasa sebagai ketum terpilih mengumumkan nama-nama
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu
BERITA TERKAIT
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Prabowo Bertemu MBZ, Targetkan Investasi Dagang Rp 158 Triliun
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Heboh Aparat Nyatakan Dukungan ke YSK, Pengamat: Pelanggaran Netralitas
- Korban Erupsi Gunung Lewotobi Tetap Bisa Gunakan Hak Pilih di Pilkada 2024
- Kejari Morowali Konfirmasi Pemanggilan Anwar Hafid Hoaks