Taufik Madjid: Strukturalisasi Buat Pemerintahan Jadi Lincah, Kuat dan Melayani dengan Cepat

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) Taufik Madjid menilai peningkatan kompetensi sumber daya manusia (SDM) sangat penting.
Untuk itu, dia mengajak para peserta kegiatan 'Assesment Potensi' untuk tidak jemu-jemu meningkatkan kompetensi yang dimiliki.
Kegiatan dilaksanakan oleh Biro Kepegawaian dan Organisasi Kemendes PDTT di Jakarta, Selasa (22/6).
Taufik Madjid dalam sambutannya juga mengatakan pihaknya akan terus melaksanakan arahan presiden berkaitan dengan reformasi birokrasi.
"Membentuk ASN yang berkompetensi, memiliki daya saing dan memberikan sesuatu yang terbaik untuk kementerian, negara dan bangsa," ujar Taufik.
Menurutnya, banyak hal yang sudah dilakukan Kementerian Desa PDTT selama ini.
Antara lain, melaksanakan reformasi birokrasi sesuai visi misi Presiden Joko Widodo poin ke 4.
Hal tersebut tertuang dalam Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Nomor 384/2019 tentang Langkah Strategis dan Konkret Penyederhanaan Birokrasi.
Sekjen Kemendes PDTT Taufik Madjid menyebut strukturalisasi diharapkan membuat pemerintahan menjadi lincah, kuat dan melayani dengan cepat.
- Pemprov Jateng: ASN Tidak Mudik, Jadi Tidak Perlu WFA
- Tunjangan Model Karyawan Swasta Diterapkan untuk PPPK, Alhamdulillah
- 5 Berita Terpopuler: Gawat, Terungkap Alasan Penundaan Pengangkatan PPPK 2024, Ada Kasus Besar Apa?
- Asabri Untuk Indonesia, Hadir di Seluruh Penjuru Negeri Melalui 33 Kantor Cabang
- Kemendes Dorong Ketahanan Pangan dan Wisata Desa di Pandeglang
- Lantik Pejabat Tinggi Madya, Menaker Yassierli Berpesan Begini