Taufiq Grogi dengan Fanatisme Bobotoh

jpnn.com - JAKARTA - Persib Bandung menggelar ujicoba menghadapi PSGC di Stadion Galuh Ciamis, Minggu (1/12) kemarin. Meski berstatus laga ujicoba, pertandingan yang berakhir 2-2 itu tetap dibanjiri Bobotoh -sebutan Supporter Persib.
Penonton yang membeludak membuat pertandingan yang jadi ajang ujicoba pemain baru Persib itu harus dihentikan lebih cepat, tepatnya di menit 70.
M Taufiq, salah satu pemain anyar Persib mengaku kagum pada fanatisme Bobotoh. Tapi penonton yang meluber hingga ke pinggir lapangan membuatnya susah fokus.
"Gila suporternya, sampai gak fokus ke permainan," ujar Taufiq seperti dilansir Persib Online, Senin (2/12).
Mantan pemain Persebaya 1927 itu mengaku tetap memberi apresiasi kepada Bobotoh. "Suporter Persib memang fanatik. Sekalipun masih uji coba, udah gitu ramenya," ungkap Taufiq. (abu/jpnn)
JAKARTA - Persib Bandung menggelar ujicoba menghadapi PSGC di Stadion Galuh Ciamis, Minggu (1/12) kemarin. Meski berstatus laga ujicoba, pertandingan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Masuk Nominasi Laureus Award 2025
- Pramono Janjikan Penggunaan JIS Tak Akan Rugikan Persija
- Orleans Masters 2025 Jadi Ajang Comeback Apriyani/Fadia Setelah Absen Panjang
- IBL 2025: Cedera di Tengah Musim, Devondrick Walker Tak Berjodoh dengan Hornbills
- Tiket Pertandingan Indonesia Vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Termurah Rp 300 Ribu
- Imbas Laga PSIS Semarang Tanpa Penonton, Jadwal Final Four Proliga Berubah