Tawaran Konsep Orbex Leadership dalam Mencapai Visi Indonesia Emas 2045
Dia pun menyebutkan sejumlah bidang yang sangat tepat dikelola dengan prinsip Orbex Leadership.
Pertama, Visi Indonesia Emas 2045. Demi mewujudkan visi ini dengan tepat dan cepat, Pemerintah Indonesia dapat memulai dengan mengidentifikasi area-area prioritas di pemerintahan yang memerlukan transformasi demi penguatan kapabilitas instansi-instansi dalam mewujudkan rencana pengembangan jangka panjang menuju Indonesia Emas.
Kedua, peningkatan kolaborasi. Di bidang ini, Orbex Leadership dapat meningkatkan kualitas kolaborasi secara struktural maupun dengan memfasilitasi program kerja secara aktif antara berbagai departemen dan lembaga pemerintah.
Kolaborasi yang efektif dapat meningkatkan efisiensi dan memberikan hasil yang lebih baik bagi masyarakat.
Ketiga, pembagian lingkup kerja pejabat teras. Ketika AT & Co membantu penerapan Orbex Leadership di Kementerian Pendidikan Nasional di masa kepemimpinan Mendiknas Bambang Sudibyo pada 2004-2009.
Bambang sangat gembira dengan pola eksekusi program kerja kementerian yang dimungkinkan dengan Sistem Perencanaan Implementasi Evaluasi Strategy dari Orbex.
“Dengan sistem ini menteri cukup memonitor dan mengevaluasi kemajuan pencapaian Tonggak Pembangunan,” ungkap Andrew. Sementara Dirjen melakukan monitoring dan evaluasi inisiatif strategis. Selanjutnya Direktur mengelola program-program pengembangan Kunci," kata dia.
Saat itu, lanjut dia, Kemendiknas berhasil mengorkestrasi pemenuhan amanat UUD 1945 berupa 20 persen alokasi anggaran APBN untuk bidang pendidikan.
Andrew menyebut menghadapi berbagai tantangan multidimensi di tanah air, patut kiranya Presiden Indonesia nanti mempertimbangkan penerapan Orbex Leadership
- Pilkada Harus Jadi Momentum Golkar Menjaring Tokoh Karismatik untuk Kepemimpinan Nasional
- Sukses Gelar Latihan Dasar Kepemimpinan 2024, PPI Jerman: Wadah Menuju Indonesia Emas
- Future Leader Fest 2023 Kembali Digelar Untuk Melahirkan Ide-Ide Segar Kepemimpinan
- Relawan Bolone Mase Dukung Gibran Jadi Pemimpin Indonesia
- Sesuai Harapan Ulama dan Kiai, Ganjar Dinilai Sosok Pemimpin Tepat Buat Indonesia
- Kriteria Pemimpin Indonesia dari Jokowi Ini Dinilai Mengarah kepada Ganjar