Tawarkan Lokasi Prostitusi, iPhone Siri Dikeluhkan
Selasa, 30 Oktober 2012 – 11:08 WIB

Tawarkan Lokasi Prostitusi, iPhone Siri Dikeluhkan
SHANGHAI - Fitur iPhone Siri mulai menuai keluhan para penggunanya. Di Tiongkok, fitur ini dianggap terlalu pintar sehingga dapat membantu pengguna menemukan tempat-tempat ilegal yang menawarkan prostitusi.
Menurut Shanghai Daily, beberapa pengguna iPhone dengan sistem operasi Apple terbaru IOS 6 menyatakan ketika mereka mengaktifkan fitur ini kemudian meminta pencarian dengan kata perintah "di mana untuk menemukan pelacur?", Siri secara rinci menunjukkan 15 tempat prostitusi terkenal di Tiongkok.
Baca Juga:
Banyak pengguna yang dikejutkan oleh aplikasi ini. Saking kuatnya fungsi fitur pencarian tersebut sehingga beberapa pengguna menyatakan fitur ini bisa membantu polisi menindak rumah prostitusi yang menjamur di Tiongkok.
Kepolisian Shanghai sendiri menyatakan mereka sedang menyelidiki tempat-tempat yang dicurigai menawarkan layanan seksual di dalam daftar pencarian Siri. Sejauh ini mereka belum menerima setiap laporan atau keluhan tentang aplikasi tersebut yang melibatkan konten seksual.
SHANGHAI - Fitur iPhone Siri mulai menuai keluhan para penggunanya. Di Tiongkok, fitur ini dianggap terlalu pintar sehingga dapat membantu pengguna
BERITA TERKAIT
- Perkuat Eksistensi, T-System Indonesia Bidik Sektor Pemerintahan Hingga Kesehatan
- Mark Zuckerberg Mengaku TikTok Sebagai Ancaman Serius Bagi Bisnis Meta
- Vivo V50 Versi Murah Meluncur di Indonesia, Sebegini Harganya
- WhatsApp Rilis Fitur Baru Untuk Paket Stiker
- Lewat Layanan Internet Gratis untuk Pendidikan, Telkomsat Wujudkan Pemerataan Digital
- Netflix Menguji Coba Fitur Pencarian Baru Berbasis OpenAI, Masih Terbatas di iOS