Tawuran di Manggarai, Pagar Pembatas Bakal Dibangun
jpnn.com - jpnn.com - Tawuran antarwarga di Jalan Tambak, Jakarta Pusat dan Gang Tuyul, Jakarta Selatan, kerap terjadi di Manggarai, Jakarta Selatan.
Aksi tawuran yang baru-baru ini memakan korban dua pelajar itu, tergolong hal lumrah di sana.
Pemerintah Kota Jakarta Pusat berencana akan membangun pagar pembatas sepanjang terowongan Manggarai hingga Jalan Tambak.
Pembangunan ini merupakan hasil diskusi antara Pemkot Jakarta Pusat, kepolisian, dan pihak terkait.
"Usulan baru akan disampaikan ke provinsi. Usulan ini berdasarkan studi kasus. Termasuk juga membangun pos polisi," kata Wali Kota Jakarta Pusat Mangara Pardede saat dihubungi, Rabu (8/3).
Mengenai konflik berkelanjutan antara dua daerah tersebut, Mangara mengaku tidak mengetahuinya. Begitu pun dengan aksi tawuran yang baru terjadi pada Minggu (5/3).
"Kami belum bisa simpulkan sebab tawuran di Tambak dan Manggarai Selatan itu kenapa," kata dia.
Seperti diketahui, tawuran antarwarga Gang Tuyul dan Jalan Tambak kembali pecah di kawasan Manggarai, Jakarta Selatan, Minggu sore. Dua pelajar meninggal akibat tawuran ini.
Tawuran antarwarga di Jalan Tambak, Jakarta Pusat dan Gang Tuyul, Jakarta Selatan, kerap terjadi di Manggarai, Jakarta Selatan.
- Sempat Ada Penolakan Pembangunan PLTP di Manggarai, Tua Adat dan LBH Bilang Begini
- Pemda Manggarai Selesai Identifikasi Pengadaan Lahan untuk Pengembangan PLTP Ulumbu
- Bank DKI Salurkan Bantuan Bagi Korban Kebakaran di Manggarai
- Ratusan Rumah di Manggarai Terbakar, Penyebabnya Diduga dari Charger Hp
- Hasnu Ibrahim, Pemuda Manggarai, Usung Misi PMII untuk Nusantara Maju
- Ganjar Jadi Capres Pertama Kunjungi Manggarai, Akan Terukir Indah dalam Sejarah