Tawuran Pecah di Petamburan, Polisi Gerak Cepat
jpnn.com, JAKARTA - Aksi tawuran di Petamburan Tanah Abang, Jakarta Pusat viral di media sosial.
Dua kelompok warga saling serang menggunakan petasan dan botol kaca.
Tawuran kali ini melibatkan dua kelompok warga dari Petamburan dan Bendungan Hilir yang terjadi pada Minggu (29/5) dini hari pukul 00.05.
Kanit Reskrim Polsek Metro Tanah Abang AKP Fiernando membenarkan aksi tawuran tersebut.
Dia mengatakan polisi langsung membubarkan massa pada saat itu juga.
"Langsung dibubarkan kurang lebih 30 menit," ujarnya saat dihubungi, Senin (30/5).
Fiernando juga mengatakan saat ini polisi sedang mendalami kasus tersebut dan telah mengamankan beberapa pelaku.
"Sekarang sudah kami amankan beberapa pelaku," ujarnya. (mcr18/jpnn)
Aksi tawuran di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat viral di media sosial. Dua kelompok warga saling serang menggunakan petasan dan botol kaca.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Mercurius Thomos Mone
- Dikejar 6 Orang, Remaja Tewas Tertancap Pagar Trotoar, 5 Pelaku Ditangkap
- PLN Indonesia Power Bantu Korban Kebakaran di Petamburan
- 12 Pelaku Tawuran di Sawah Besar pada Malam Tahun Baru Ditangkap Polisi
- Lihat Tuh Senjata Tajam yang Dibawa Para Remaja Ini untuk Tawuran
- Saling Bunuh Remaja Pelaku Tawuran Pakai Senjata Tajam di Koja
- Maling Motor Ini Incar Kendaraan Milik Pelaku Tawuran, Modus Sebagai Polisi