Tawuran Pelajar di Jakbar Bikin Resah, Polisi Ringkus 22 Orang

jpnn.com, JAKARTA - Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat menangkap 22 pelajar saat membubarkan aksi tawuran, Senin (14/2).
Aksi tawuran antarpelajar itu terjadi di dua lokasi berbeda.
Tawuran di Jalan Kali Sekretaris, tepatnya belakang Indosiar sekitar pukul 15.30 WIB.
Sedangkan di Flyover Pesing, Kebon Jeruk, Jakarta Barat sekitar pukul 20.30 WIB.
Kasat Samapta Polres Metro Jakbar Kompol Rahmad Sujatmiko membenarkan adanya pembubaran terkait aksi tawuran pelajar itu.
"Kami bubarkan aksi tawuran pelajar yang terjadi di dua lokasi," kata dia, Selasa, (15/2).
Rahmad mengatakan pihaknya menangkap delapan pelajar dan menyita sebuah sajam jenis arit.
Adapun tawuran di Flyover Pesing, polisi menangkap 14 pelajar asal Jakarta Timur. Polisi juga menyita dua celurit.
Polisi menangkap 22 pelajar saat membubarkan aksi tawuran pada Senin (14/2) dari dua lokasi di Jakbar.
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Gagalkan Tawuran di Jakarta Pusat, Polisi Sita 4 Celurit
- Diduga Salah Sasaran Tawuran, Kurir Disiram Air Keras di Cilandak
- Tawuran Berulang di Gambir Jakpus, Kombes Susatyo Buru Provokator
- Polres Jakarta Pusat Tangkap 3 Pemuda Bersenjata Tajam Terlibat Tawuran
- Kecelakaan Lalu Lintas di Kembangan, Seorang Pria Tewas di Tempat Kejadian