Tawuran Pelajar, Dua Siswi Kena Samurai
Minggu, 26 Februari 2012 – 16:29 WIB
Pihak pengelola SMK Sunan Gunung Jati menyesalkan adanya penyerangan itu. Seharusnya sekolah yang akan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) mengantisipasi akan terjadinya tawuran antar sekolah. “Saya menyesalkan SMK Taruna Karya, karena tidak ada langkah antisipasi tawuran ketika perayaan hari jadi sekolahnya. Saya harapkan kepada instansi terkait, agar menekan beberapa sekolah atau melakukan upaya rekonsilidasi agar hal serupa tidak terulang kembai,“ kata Hari, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMK Sunan Gunung Jati.
Baca Juga:
Setelah melakukan penyerangan ke SMK Sunan Gunung Jati, massa dari SMK PGRI 1, SMK Ristek, SMK Muhamadyah dan SMK YPK Purwakarta berjalan menuju lapang Karangpawitan untuk merayakan HUT SMK Karang Taruna 1. Akan tetapi, setelah berkumpul di lapang Karangpawitan, para pelajar di bubarkan dan di tangkap oleh Satgas Pelajar dan kepolisian.
Di tempat terpisah, Kepala Sekolah SMK Taruna Karya 1, Antonius Suramto, M.Pd mengatakan, pihaknya sudah melakukan beberapa langkah pembinaan maupun pencegahan, baik dari eksternal maupun internal. Baik dengan melakukan libur sekolah maupun perayaan ulang tahun di sekolah. Namun, upaya itu tidak efektif. “Pada HUT kali ini pun, kami sudah melakukan pengarahan agar tidak melakukan hal-hal yang bisa merugikan orang lain. Untuk mencegah tawuran, kami memfasilitasi siswa dengan mobil jemputan dan alhamdulillah langkah tersebut efektif, meskipun tidak bisa dipungkiri tawuran masih ada terjadi,” kata Antonius.
Menurut Antonius, beberapa tahun yang lalu ketika merayakan HUT sekolahnya, siswa diliburkan. Akan tetapi tawuran masih terjadi malah lebih parah. Pernah juga, memperingati HUT di sekolah, tetapi tawuran masih juga terjadi. “Tapi yang pasti, para siswa yang terlibat tawuran ini akan diproses, baik dengan pemanggilan maupun pemecatan,” ungkapnya.(ian)
KARAWANG--Suasana sekitar komplek SMK Sunan Gunung Jati mendadak genting. Pasalnya, SMK Sunan Gunung Jati (SGJ) diserang oleh sekelompok pelajar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Seorang Pelajar SMKN 4 Semarang Meninggal Dunia, Diduga Ditembak Polisi
- Begini Modus Sindikat Jual Beli Bayi Lewat Facebook
- Polisi Ungkap Kasus TPPO di Palembang, Tiga Tersangka Ditangkap
- SPBU di Sleman Ini Curang, Merugikan Konsumen Rp 1,4 Miliar
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini