TCL Electronics Luncurkan Smart TV, Banyak Kelebihannya, Murah Banget
jpnn.com, JAKARTA - TCL Electronics merilis televisi terbaru seri A18 yaitu 4K HDR dengan sistem operasi Google TV.
General Manager TCL Indonesia Peter Chen mengatakan TCL A18 adalah TV 4K HDR pilihan terbaik dengan pengalaman Dynamic Color Enhancement memberikan pengalaman yang benar-benar baru.
"Produk kami mampu memenuhi kebutuhan konsumen terhadap perkembangan teknologi terkini,” kata Peter seperti dikutip, di Jakarta, Selasa (7/6).
Peter menjelaskan TCL Electronics memiliki tampilan 4K pada A18 yang menakjubkan ditingkatkan dengan penambahan rentang dinamis tinggi HDR 10.
Metadata yang dinamis untuk mengoptimalkan kualitas gambar, kecerahan dan kontras.
Fitur unggulannya yaitu Dynamic Color Enhancement, teknologi yang dikembangkan eksklusif oleh TCL, mengoptimalkan kecerahan warna pada layar TV secara otomatis.
Palet warna menjadi semakin kaya sehingga memberikan pengalaman menonton yang lebih hidup dan nyata, serta didukung dengan teknologi Micro Dimming.
Teknologi AIPQ 2.0 pada A18, yaitu prosesor quad-core terbaru yang dibangun untuk meningkatkan hiburan, mengoptimalkan kinerja perangkat keras dan perangkat lunak secara keseluruhan.
TCL Electronics merilis TV terbaru seri A18 yaitu 4K HDR dengan sistem operasi Google TV.
- Transvision & Advance Digitals Berkolaborasi, Banyak Kejutan untuk Pelanggan
- Rayakan HUT ke-43 Tahun, TCL Makin Lengkap Hadirkan Produk
- TCL Raih 30 Penghargaan di CES 2024
- Pertama di Dunia, LG Kenalkan TV Oled Transparan di CES 2024
- Pevoli Berbakat Yolla Yuliana Ikut Memeriahkan Seremoni Kesuksesan Coocaa TV
- TCL Meluncurkan 2 Smart TV Berukuran Besar, Sebegini Harga, Jangan Kaget