Tebar Janji Sebelum Pemilu

jpnn.com - ANDOLO - Momentum pemilihan umum (Pemilu) 2014 tampaknya dianggap sebagai waktu terbaik untuk memperlihatkan kepedulian dan menebar sederet janji percepatan pembangunan.
Di Konawe Selatan, jelang pesta demokrasi 9 April nanti, keluhan warga atas kondisi akses transportasi yang menghubungkan Andoolo-Tinanggea, Andoolo-Motaha, Tinanggea-Lalembuu sudah mendapat respon dan dijanji akan diaspal sebelum Pemilu digelar.
Janji itu dilontarkan langsung Gubernur Sultra, H. Nur Alam saat melakukan kunjungan kerja di Tinanggea, akhir pekan lalu.
Diakuinya, jalur transportasi yang rusak di Konawe Selatan itu memang menjadi kewenangan Pemprov dan saat ini dalam proses pelaksanaan tender.
"Sehingga dalam waktu dekat atau sebelum pemilu sudah teraspal. Begitu juga beberapa jembatan lainnya di ruas Tinanggea-Lambandia juga akan segera dipermanenkan dan jalannya ditingkatkan. Waktu saya melintas di Desa Puunggapu Kecamatan Andoolo, sekitar panjang tiga kolimeter jalan yang belum teraspal. Insya Allah sebelum Pemilu April mendatang, jalan tersebut sudah di aspal. Begitu juga di ruas Andoolo-Motaha yang kini dalam perbaikan juga akan ditingkatkan dengan pengaspalan," ujarnya di hadapan warga Konsel.
Kunjungan dalam kemasan "Gubernur Pulang Kampung" itu juga dimanfaatkan Nur Alam untuk membeber klaim sejumlah peningkatan pembangunan yang banyak di jalur transportasi.
"Sebelum saya jadi Gubernur, kondisi jalan di wilayah Konawe Selatan banyak rusak berat, bahkan sudah puluhan tahun tidak teraspal. Tetapi dimasa saya, sudah beberapa ruas jalan yang telah di aspal," bangganya.
Sebagai putra Konsel yang menjadi gubernur kedua pasca H. Abdullah Silondae, ia mengaku telah memberikan perhatian lebih di kampung halamannya.
"Itu dibuktikan dengan alokasi anggaran lebih besar yang masuk di Konawe Selatan. Jadi ini bukti bahwa saya telah memberikan yang terbaik untuk Kabupaten Konawe Selatan," klaimnya lagi. (man)
ANDOLO - Momentum pemilihan umum (Pemilu) 2014 tampaknya dianggap sebagai waktu terbaik untuk memperlihatkan kepedulian dan menebar sederet
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus