Tebar Senyum, Calon Kapolri Terima Rombongan DPR
jpnn.com - JAKARTA - Calon Kapolri Komjen Badrodin Haiti kedatangan tamu. Mereka adalah rombongan Komisi III DPR yang akan melakukan fit and proper test terhadap jenderal bintang tiga yang kini menjabat Wakapolri itu.
Mengenakan stelan celana kain hitam dan baju batik bermotif bunga warna kuning kecokelatan, Komjen BH didampingi istri dan anak-anaknya menebar senyuman saat menyalami satu per satu anggota komisi hukum itu, Rabu (15/4).
Rombongan ini dipimpin langsung oleh Ketua Komisi III Aziz Syamsuddin, Wakil Ketua Trimedya Pandjaitan, serta perwakilan fraksi-fraksi seperti Ruhut Sitompul dari Demokrat, Masinton Pasaribu dari PDIP, Rio Capella dari Nasdem dan puluhan anggota lain.
Saat ini, rumah yang berada di Jalan Muhammad Kahfi Jakarta Selatan ini menjadi perhatian publik dengan kedatangan para wakil rakyat.
Namun, warga terlihat tidak bisa memandang lepas ke dalam rumah bercat putih itu karena begitu rombongan DPR masuk, pintu pagar setinggi 2 meter langsung ditutup kembali.
Pada kesempatan ini Komjen BH belum memberikan komentar apa-apa. "Nanti ya," jawabnya saat dilontarkan pertanyaan oleh wartawan soal kedatangan komisi III ini.(Fat/jpnn)
JAKARTA - Calon Kapolri Komjen Badrodin Haiti kedatangan tamu. Mereka adalah rombongan Komisi III DPR yang akan melakukan fit and proper test terhadap
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 2 Remaja Tenggelam di Perairan Desa Sungai Selari, Bea Cukai Bengkalis Bantu Cari Korban
- Presiden Prabowo Sebut Indonesia Sedang Menyusul Brasil
- APP Group Tegaskan Dukungan Pengelolaan Mangrove Berkelanjutan di COP 29 Azerbaijan
- KAI Properti Hadir di KAI Expo 2024
- Mendiktisaintek Ogah Ikut Campur Urusan Bahlil dan UI
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2: Honorer Masa Kerja 2 Tahun Kurang 1 Bulan Bisa Dibantu?