Tebet Eco Park Ditutup, Berikut 10 Rekomendasi Taman di Jakarta yang Bisa Dikunjungi
jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memutuskan menutup sementara Tebet Eco Park sejak Selasa (14/6).
Informasi dari Instagram resmi @tamanhutandki, taman tersebut bakal ditutup hingga akhir Juni 2022.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan Tebet Eco Park ditutup karena sejumlah masalah.
Seluruh masyarakat berbondong-bondong mendatangi taman tersebut sehingga menyebabkan munculnya parkir liar.
Bukan hanya itu, pedagang kaki lima (PKL) juga berdagang tidak pada tempatnya.
“Kami bangga punya Tebet Eco Park yang bagus. Karena bagus, warga datang berbondong-bondong melebihi kapasitas yang ada,” ucap Ariza.
Meski taman itu ditutup sementara, warga Jakarta tak perlu sedih karena banyak alternatif taman lain yang bisa didatangi.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan sejumlah opsi taman yang bisa dinikmati warga.
Meski Tebet Eco Park ditutup sementara, warga Jakarta tak perlu sedih karena banyak alternatif taman lain yang bisa didatangi
- Survei: Pemilih Prabowo Subianto dan Anies Baswedan akan Pilih Ridwan Kamil-Suswono
- Tom Lembong Ditangkap, Anies: Dia Orang yang Lurus, Tak Neko-Neko
- Anies Sebut Tom Lembong Sahabat dan Ingatkan Negara Bukan Berdasarkan Kekuasaan
- Tom Lembong Ditangkap Kejagung, Anies Baswedan Terkejut & Bakal Lakukan Ini
- Survei Poltracking Indonesia: Pendukung Anies Baswedan Cenderung Pilih Ridwan Kamil
- Unggah Foto Bareng Prabowo Seusai Pelantikan, Anies Tulis Caption Begini, Simak