Tega Banget! Bayi Baru Lahir Dijual Rp 2,2 Juta

jpnn.com - TARAKAN – Pasangan suami istri ED dan VN sudah kebelet memiliki bayi laki-laki. Karena itu, warga Kelurahan Kampung Satu, Tarakan itu nekat membeli bayi dari seseorang berinisial SI.
SI merupakan perantara dalam jual beli bayi itu. VN mengakui bayi laki-laki yang baru berusia 14 hari tersebut dibeli dari SI pada awal 6 Juni lalu.
“Saya dan suami saya ditawari sama SI, karena sang ibu bayi dikatakan tidak sanggup memelihara. Apalagi dari penuturan SI, sang ibu tinggal sendirian di Tarakan. Suaminya ditahan di Malaysia karena dugaan pemalsuan identitas,” tutur VN di laman Radar Tarakan, Selasa (21/6).
VN dan ED rela mengeluarkan uang sebesar Rp 2,2 juta untuk membeli bayi tersebut. Dari pengakuan SI, uang sebesar Rp 2,2 juta digunakan untuk membayar biaya bersalin.
“Bayi laki-laki tersebut kami ambil langsung di kediaman bidan MS. Saya dan suami sempat ingin bertemu langsung dengan ibu yang melahirkan bayi ini, tapi oleh SI tidak diizinkan karena sang ibu belum siap,” ungkapnya.
VN mengaku sempat ragu ingin mengambil bayi tersebut karena takut bermasalah dengan pihak kepolisian. Namun, ED berhasil menenangkan dirinya.
“Ketika bertemu langsung dengan bayi ini, saya langsung senang, karena memang dari dulu pengin punya bayi laki-laki. Memang saat ini saya sudah mempunyai tiga orang anak tapi semuanya perempuan,” ujarnya. (jnr/ash/jos/jpnn)
TARAKAN – Pasangan suami istri ED dan VN sudah kebelet memiliki bayi laki-laki. Karena itu, warga Kelurahan Kampung Satu, Tarakan itu nekat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi
- Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung, Pemprov Jabar Bakal Ajukan Banding
- 30 WN Vietnam Ditangkap, 2 Kapal Ikan Ilegal Diamankan di Perairan Indonesia
- Ada Temuan Ulat di Menu MBG, Wali Kota Semarang Bentuk Tim Khusus
- SMB II Palembang Raih Penghargaan Bandara Terbaik di ASQ Awards 2024
- Detik-Detik Penumpang KA Ciremai Terperosok di Rel Stasiun Semarang Poncol