Tega Segel Tiga SD, 1.500 Siswa Belajar di Jalanan
jpnn.com, MAKASSAR - Penyegelan gedung sekolah milik Pemkot Makassar kini terjadi lagi. Kali ini menimpa tiga bangunan sekolah sekaligus.
Yakni SD Negeri Pajjaiang, SD Inpres Pajjaiang, dan SD Inpres Sudiang.
Sekolah tersebut disegel warga yang mengklaim sebagai ahli waris atas tanah tempat sekolah berdiri.
Akibatnya, 1.500 siswa terpaksa belajar di bahu jalan GOR Sudiang di Kelurahan Sudiang Raya, Kecamatan Biringkanaya, kemarin (4/5). Mereka duduk beralas koran bekas.
Suasana yang tidak kondusif bukan penghalang untuk menghentikan proses belajar mengajar.
Mereka tetap mengikuti arahan materi IPA dari gurunya. Meski kendaraan tetap berlalu-lalang di hadapan para siswa.
Sebagian siswa yang tidak terima atas penyegelan tersebut membentangkan kertas putih di depan sekolahnya yang bertulis
''Kami mau belajar, kami butuh sekolah''.
Kepala SD Negeri Pajjaiang Intan berharap pemerintah kota segera mengatasi persoalan itu.