Tegang, Bonek Dilarang Turun di Stasiun Pasar Senen
jpnn.com - JAKARTA - Rombongan besar suporter Persebaya Surabaya, Bonek, telah tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Selasa (2/8) pagi.
Kedatangan mereka dalam aksi simpatik Geruduk Jakarta ini disambut dengan ketegangan, saat para Bonek dilarang untuk turun di Senen dan diminta lanjut ke Stasiun Tanjung Priok.
Sontak, rombongan tersebut menolak dan tetap memaksa turun di Stasiun Senen. Karena itulah, sempat terjadi pembicaraan yang membuat suasana tegang. Untuk menghindari hal yang tak diinginkan, akhirnya pihak kepolisian mengizinkan rombongan Bonek turun di Senen.
Dari sana, rencananya Bonek langsung menuju ke kantor Kemenpora untuk menberikan tuntutan mereka sehingga pemerintah bisa memberikan rekomendasi ke PSSI.
Tuntutan itu adalah permintaan agar Persebaya diberikan hak berkompetisi, kemudian PT MMIB pengelola Bhayangkara Surabaya United dilarang mengikuti kongres luar biasa (KLB) PSSI karena mereka bukanlah anggota PSSI. (dkk/jpnn)
JAKARTA - Rombongan besar suporter Persebaya Surabaya, Bonek, telah tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Selasa (2/8) pagi. Kedatangan mereka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadwal MotoGP 2025, Kapan Mampir ke Mandalika?
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen
- Pep Guardiola: Masa Buruk Ini akan Segera Berlalu
- Jadwal Timnas Indonesia di Grup B ASEAN Championship 2024
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo