Tegang dan Rusuh di Kerinci
Pemkab Rugi Rp 1,4 Miliar
Rabu, 24 Desember 2008 – 05:25 WIB
SUNGAIPENUH - Ketegangan masih mewarnai ibu kota Kabupaten Kerinci di Sungaipenuh sehari setelah kerusuhan di gedung DPRD Senin, 22 Desember lalu. Pemkab sebagai pemilik gedung tersebut mulai mendata kerusakan yang disebabkan ulah para pengunjuk rasa. Dari hasil pendataan itu, pemkab pun mengusung laporan ke polisi. Pada pukul 11.30 kemarin, Kabag Hukum Adli didampingi kuasa hukum Pemkab Kerinci Ramli Taha melapor ke Polres Kerinci. Laporan itu ditandatangani Maaruf atas nama bupati.
Ribuan orang berunjuk rasa di depan gedung dewan yang dikenal dengan sebutan Gedung Empat Jenis. Mereka meminta DPRD mengadakan paripurna pemecatan Bupati Fauzi Siin.
Baca Juga:
Aksi tersebut diwarnai tindakan anarkis perusakan gedung dan isinya. Selain itu, mereka menyandera Sekda Kerinci Maaruf Kari serta pimpinan dewan dan beberapa anggotanya. Dari hasil inventarisasi, aset pemkab yang rusak senilai Rp 1,4 miliar.
Baca Juga:
SUNGAIPENUH - Ketegangan masih mewarnai ibu kota Kabupaten Kerinci di Sungaipenuh sehari setelah kerusuhan di gedung DPRD Senin, 22 Desember lalu.
BERITA TERKAIT
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang