Tegas, Bea Cukai Pontianak Memusnahkan Barang Hasil Penindakan

jpnn.com, PONTIANAK - Bea Cukai Pontianak melakukan pemusnahan barang milik negara (BMN) hasil penindakan atas pelanggaran kepabeanan dan cukai periode 2020-2021 di Penimbunan Pabean Jeruju Pontianak beberapa hari lalu.
Pemusnahan tersebut dilakukan atas barang ilegal yang tidak sesuai dengan regulasi pemerintah.
Kepala Kantor Bea Cukai Pontianak Achmat Wahyudi mengatakan, bahwa pemusnahan kali ini dilakukan atas barang yang ditindak selama dua tahun ke belakang.
Achmat menambahkan proses pemusnahan itu dilakukan untuk menghilangkan nilai guna barang yang ditindak.
Dalam penindakan tersebut, kata dia, lebih Rp 87 juta barang yang hancurkan dengan cara dipotong, dibakar hingga dibuang untuk menghilangkan nilai guna barang.
"Mulai dari rokok, miras hingga barang kiriman yang melanggar aturan kami lakukan pemusnahan sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku,” ujarnya.
Bea Cukai Pontianak menyampaikan agar masyarakat tidak lagi mengedarkan ataupun mengonsumsi barang ilegal.
Imbauan pun disampaikan agar para oknum jera dan tidak lagi melakukannya.
Bea Cukai Pontianak melakukan pemusnahan barang milik negara (BMN) hasil penindakan atas pelanggaran kepabeanan dan cukai periode 2020-2021 di Penimbunan Pabean Jeruju.
- Ini Upaya Bea Cukai Perkuat Kolaborasi dengan Perusahaan Berstatus AEO di 2 Daerah Ini
- CV Hikmah Surabaya Arang Ekspor 2 Ribu Bag Bricket Asal Polewali Mandar ke Suriah
- Bea Cukai dan BNN Berkolaborasi, Gagalkan 1,8 Kg Ganja di Sulteng
- Berantas Rokok Ilegal, Bea Cukai Yogyakarta Gandeng Satpol PP Kulon Progo
- KPK Periksa 3 Bos Perusahaan Swasta untuk Kasus Korupsi & Cuci Uang Andhi Pramono
- BKC Ilegal Hasil Penindakan di 2024 Dimusnahkan Bea Cukai Sangatta, Sebegini Nilainya