Tegas, Kanwil Kemenkumham Jatim Nonaktifkan Sementara Oknum Pegawai Terlibat Narkoba

Tegas, Kanwil Kemenkumham Jatim Nonaktifkan Sementara Oknum Pegawai Terlibat Narkoba
Kakanwil Kemenkumham Jatim Zaeroji. ANTARA/HO-Kanwilkumham Jatim

Sebagai pembina, Hendro memastikan saat ini pihaknya sedang mendalami kasus tersebut. Beberapa pejabat dan pegawai Kanim Jember saat ini sedang dalam pemeriksaan oleh Divisi Keimigrasian dan Divisi Administrasi.

"Kadiv Administrasi telah mengeluarkan surat pemberhentian sementara untuk oknum yang telah menjadi tersangka dan menunjuk penggantinya," tutur Hendro.

Menurut dia, langkah ini diambil untuk menghormati proses hukum yang sedang berjalan. 

Kanwil Kemenkumham Jatim menyerahkan sepenuhnya proses hukum kepada pihak berwenang dan siap bersinergi apabila penyidik membutuhkan.

Tidak sampai di situ saja, Hendro menyatakan pihaknya siap mengusulkan sanksi berupa pemecatan apabila oknum tersebut telah dinyatakan bersalah oleh hakim.

"Kami tetap menganut asas praduga tak bersalah, sehingga usulan pemecatan baru akan diusulkan bila sudah ada ketetapan hakim,” kata Hendro.

Ke depan, Kanwil Kemenkumham Jatim akan lebih menggencarkan deteksi dini dan memperketat pengawasan pegawai agar kejadian serupa tidak terjadi lagi. "Kepegawaian sedang melalukan review untuk meningkatkan fungsi pengawasan internal yang diterapkan," imbuhnya. (antara/jpnn)

Kanwil Kemenkumham Jatim menonaktifkan sementara oknum pegawai Kantor Imigrasi Jember yang diduga terlibat narkoba. Pemecatan menunggu putusan hakim.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News