Tegas! Shin Tae-yong Pulangkan Bek Timnas ini Karena Indisipliner

Tegas! Shin Tae-yong Pulangkan Bek Timnas ini Karena Indisipliner
Sekjen PSSI Yunus Nusi (ANTARA/Arumanto)

Ia disebut sedang menjalani karantina mandiri di Jakarta untuk lima hari ke depan, sebagai bagian protokol kesehatan pencegahan COVID-19.

Pesepak bola yang fasih bermain sebagai bek tengah tersebut sudah mengikuti pemusatan latihan (TC) persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2022 timnas Indonesia sejak 1 Mei 2021.

Nurhidayat pun tampil di dua laga uji coba timnas di Dubai menghadapi Afghanistan dan Oman.

Shin Tae-yong sendiri dikenal sebagai pelatih yang sangat menjunjung tinggi kedisiplinan.

Saat menangani timnas U-19 Indonesia, pria asal Korea Selatan itu pernah sejumlah pemain dalam dua kesempatan berbeda.

Pencoretan dilakukan karena mereka dinilai tidak disiplin.

Shin memulangkan Serdy Ephy Fano dan Mochamad Yudha Febrian Pada November 2020.

Sanksi dijatuhkan setelah keduanya kembali ke hotel dini hari sekitar pukul 03.00 WIB dan membuat beberapa pelanggaran lain.

Shin Tae-yong memberlakukan sanksi tegas bagi pemain yang indisipliner, terbaru ia memulangkan salah seorang bek Timnas Indonesia.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News