Tegaskan, Jokowi-JK tak Akan Hapus Sertifikasi Guru

jpnn.com - JAKARTA -- Cawapres Jusuf Kalla dicecar Hatta Rajasa soal sertifikasi guru. Hatta menyebut bahwa sertifikasi guru itu tidak disetujui Joko Widodo-Jusuf Kalla.
"Barusan saya tadi mendengar Pak JK mengatakan soal sertifikasi guru. Seingat saya, itu yang tidak setujui sistem sertifikasi guru tersebut?" kata Hatta dalam debat capres, Minggu (29/6) malam.
Namun, JK membantah dia dan Jokowi tidak menyetujui sertifikasi guru itu. "Pak Hatta boleh baca visi misi kita, tidak ada itu. Yang jelas ada peningkatan kesejahteraan guru," katanya.
Dia mengatakan, tidak mungkin meniadakan sertifikasi guru. "Justru Jokowi-JK ingin tetap ada sertifikasi itu," kata JK.
Ada kejadian unik. JK yang masih punya banyak waktu, sebenarnya diberikan kesempatan untuk menambah jawaban. Namun, ia malah memberikan pertanyaan kepada Hatta. Moderator pun mau tak mau membiarkan Hatta menjawab. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Cawapres Jusuf Kalla dicecar Hatta Rajasa soal sertifikasi guru. Hatta menyebut bahwa sertifikasi guru itu tidak disetujui Joko Widodo-Jusuf
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Billy Mambrasar Tepis Isu Yayasannya Dapat Kemudahan Menggarap Program MBG
- Paula Verhoeven Bakal Ajukan Banding? Kuasa Hukum Bilang Begini
- Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian PPPK Tahap 2, Kepala BKN Beri 3 Solusi
- Rayakan Hari Kartini, J99 Corp Komitmen Berdayakan Perempuan
- Ketua MUI Prof Niam Sampaikan Belasungkawa atas Meninggalnya Pemimpin Katolik Paus Fransiskus