Teka-teki 101 Bakal Calon Kepala Daerah PDIP Segera Terkuak

jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristianto mengatakan, nama-nama 101 pasangan bakal calon kepala daerah akan diumumkan Selasa (20/9) malam.
"Jadi kami berharap dengan mengumumkan secara serentak ini, seluruh calon dapat bergotong royong, dapat membumikan apa yang Bung Karno gariskan," ujar Hasto di DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Selasa (20/9).
Menurut Hasto, kebijakan yang digariskan Bung Karno penting diwujudkan seluruh calon yang diusung PDIP karena memiliki tujuan sangat mulia.
Yaitu, menjadikan Indonesia yang berdaulat, berdikari, dan berkepribadian. Selain itu, para calon juga diharapkan dapat menjabarkan seluruh komitmen menjalankan ekonomi kerakyatan.
Saat ditanya terkait kemungkinan PDIP mengusung calon yang belum mengikuti sekolah calon kepala daerah, Hasto mengatakan, para kandidat nantinya bakal dibekali secara khusus.
"Ini dilakukan untuk mendorong strategi gotong royong dengan menyatukan seluruh kekuatan rakyat. Bisa dipahami sebagai suatu spirit bersama, dengan adanya koordinasi yang lebih baik," ujar Hasto. (gir/jpnn)
JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristianto mengatakan, nama-nama 101 pasangan bakal calon kepala daerah akan diumumkan Selasa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah