Tekad Hany Budiarti Mengakhiri Paceklik TNI AU di Livoli Divisi Utama 2023
jpnn.com, JAKARTA - Pevoli Hany Budiarti bertekad membawa TNI AU menjadi juara di Livoli Divisi Utama 2023.
Pemain kelahiran 20 Agustus 1996 itu menilai persiapan timnya jauh lebih baik ketimbang musim sebelumnya.
Pada edisi 2022, pemain bertinggi badan 176 cm itu hanya mampu membawa tim milik angkatan udara tersebut menjadi runner up.
Tercatat tim asuhan Alim Suseno itu menyerah dari Surabaya Bank Jatim dengan skor 1-3 (29-27, 15-25, 22-25, 18-25).
“Tinggal selangkah lagi, saya berharap bisa membawa tim ini menjadi juara,” ungkap Hany saat dihubungi JPNN.com.
Pada partai final, TNI AU akan jumpa Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia.
Menilik rekor pertemuan di final four, Nety Dyah Puspitarani cum suis tercatat meraih dua kemenangan melawan tim asal kota Pudak tersebut.
Pada final four putaran pertama, TNI AU menang dengan skor telak 3-0 (31-29, 25-19, 25-16).
Pevoli Hany Budiarti bertekad membawa TNI AU menjadi juara di Livoli Divisi Utama 2023 melawan Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia.
- LavAni Telan Kekalahan Telak, Cek Klasemen Akhir Livoli Divisi Utama 2024 di Sini
- Indomaret Sidoarjo Menantang LavAni Navy di Final Livoli Divisi Utama 2024
- Mediol Gemilang, Petrokimia Gresik Pupus Harapan TNI AU ke Final Livoli Divisi Utama
- Rajawali Pasundan Masih Tanpa Farhan Halim di Final Four Livoli Divisi Utama 2024
- Tanpa Dimas Saputra, Indomaret Sidoarjo Tetap Percaya Diri Menatap Final Four Livoli Divisi Utama 2024
- 2 Helikopter TNI Berangkat ke Filipina Untuk Jalankan Misi Kemanusiaan