Tekankan Pentingnya Literasi Saham, Bank DKI Dirikan Galeri Investasi Digital
jpnn.com, JAKARTA - Bank DKI turut berpartisipasi dalam meningkatkan literasi digital bagi masyarakat.
Salah satunya adalah mendirikan Galeri Investasi Digital dengan tujuan edukasi soal dunia pasar modal dan yang berkaitan.
Sekretaris Perusahaan Bank DKI Arie Rinaldi mengatakan dengan adanya Galeri Investasi Digital, masyarakat bisa dikenalkan dengan pasar modal sejak dini.
Manfaat lainnya, yakni memberikan pemahaman dan praktik investasi di pasar modal, mempermudah akses data publikasi mengenai perkembangan pasar modal, serta sebagai salah satu sarana bertransaksi pasar modal secara langsung.
”Bank DKI berharap Galeri Investasi Digital ini dapat memberikan manfaat yang optimal bagi karyawan, nasabah, dan masyarakat, di antaranya dengan melakukan investasi di pasar modal,” ujar Arie dalam keterangan tertulisnya, Rabu (1/11).
Selain itu, Galeri Investasi Digital dapat pula melakukan kegiatan secara offline atau tatap muka sesuai dengan kondisi dan kebutuhan.
Dia merasa program ini merupakan langkah inovatif dan progresif dalam memperkenalkan beragam produk investasi pasar modal bagi para nasabah dan masyarakat luas.
“Kami mengajak karyawan dan nasabah untuk mengunjungi Galeri Investasi Digital Bank DKI agar dapat merasakan sendiri manfaatnya dalam pengetahuan dan pengelolaan produk investasi yang dimiliki,” kata dia.
Bank DKI turut berpartisipasi dalam meningkatkan literasi digital bagi masyarakat. Salah satunya adalah mendirikan Galeri Investasi Digital
- Muhammad Gustidin, Dari Lagu City of Lies ke Bisnis Properti dan Kripto
- BRIS Tutup 2024 dengan Kinerja Gemilang di Bursa Saham
- Malam Tahun Baru 2025, Bank DKI Hadirkan Panggung Jakarta Bergoyang
- Bank DKI Raih Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2024
- Menteri Lingkungan Hidup Apresiasi JakOne Abank, Ini Alasannya
- Dengan Program Ini, Bank DKI Permudah Pengurus Masjid Bertransaksi Perbankan