Tekuk Filipina, Timnas Sofbol Indonesia Buka Asa Juara
jpnn.com, HONG KONG - Peluang tim nasional sofbol junior Indonesia merebut juara 6th Asian Junior Mens Softball Championship kembali terbuka.
Sebab, pasukan Merah Putih berhasil menekuk Filipina pada laga kedua di Hong Kong, Rabu (1/11).
Sebelumnya, Indonesia dipaksa mengakui kehebatan Jepang pada laga perdana.
''Sangat bersyukur anak-anak bisa meraih kemenangan karena pertandingan melawan Filipina cukup sengit. Sampe di ining 5b poin kita sempat sama. Namun, pukulan Malikulmulki di ining tujuh akhirnya bisa memastikan kemenangan untuk Indonesia,'' terang Humas Pengurus Besar Perserikatan Baseball Softball Seluruh Indonesia (PB Perbasasi) Andy Lumowa.
Indonesia sendiri sebenarnya bukan wajah baru di ajang empat tahunan tersebut.
Pada edisi sebelumnya yang berlangsung di Chaiyaphum, Thailand, Indonesia juga sudah dipercaya untuk ikut ambil bagian.
''Jadi, negara yang berada di bawah Softball Confederation Asia (SCA) diundang untuk ikut ajang ini. Kita pertama kali ikut di tahun 2013 lalu dan berada di posisi enam dari delapan peserta pada kesempatan pertama. Saya rasa menjadi awal yang cukup bagus bagi Indonesia,'' jelas Andy.
Setelah melakoni dua pertandingan pada hari pertama, Indonesia kini masih harus menjalani empat laga sisa.
Peluang tim nasional sofbol junior Indonesia merebut juara 6th Asian Junior Mens Softball Championship kembali terbuka.
- Laga Perdana Olimpiade Tokyo 2020: Jepang Taklukkan Australia
- Gelar Kejuaraan Sofbol Putri Asia, Indonesia Incar Posisi 5
- Nada-Nada Percaya Diri Soal Venue Asian Games 2018
- Kejuaraan Sofbol Asia Sukses Besar, Indonesia Panen Pujian
- Duduki Posisi 4, Timnas Sofbol Indonesia Tetap Istimewa
- Ditekuk Singapura, Timnas Sofbol Gagal ke Kejuaraan Dunia