Tekuk Kings, Hawks jadi Tim Pertama Raih 50 Kemenangan
jpnn.com - ATLANTA- Atlanta Hawks menjadi tim pertama yang meraih 50 kemenangan di NBA musim ini. Itu terjadi setelah Hawks sukses menekuk Sacramento Kings dengan skor telak 130-105 di Philips Arena, Selasa (10/3) WIB.
Kemenangan itu juga semakin menegaskan status Hawks sebagai jago kandang musim ini. Total, Hawks sukses memetik 30 kemenangan dalam 34 laga kandang. Berkat hasil itu, Hawks kini mengemas rekor 50-13.
Kyle Korver dan DeMarre Carroll menjadi bintang kemenangan setelah mampu menyumbangkan masing-masing 20 angka. Jeff Teague juga tampil apik setelah membukukan double double dengan 18 poin dan 13 assist.
“Kami melakukan tembakan dengan luar biasa. Ketika Anda memiliki pemain yang tak peduli dengan kejayaan, inilah hasilnya,” terang Carroll setelah pertandingan di laman ESPN.
Sementara itu, Rudy Gay menjadi pemain tersubur di kubu Kings setelah mengemas 23 poin dan empat rebound. Hasil itu membuat Kings menelan empat kekalahan beruntun. (jos/jpnn)
ATLANTA- Atlanta Hawks menjadi tim pertama yang meraih 50 kemenangan di NBA musim ini. Itu terjadi setelah Hawks sukses menekuk Sacramento Kings
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rachmat Irianto Mengalami Cedera Serius, Dokter Persib: Kondisi Lapangan Tak Rata
- Tembus Pelatnas Cipayung Lewat Jalur Pemantauan, Thalita Ramadhani Siap Berikan Pembuktian
- Debut Mengesankan Dejan/Fadia di India Open 2025, Rinov/Lisa Berbanding Terbalik
- Lihat Klasemen Liga 1, Panas di Zona Degradasi
- Ahmad Agung Minim Menit Bermain di Persik, Pelatih Persib Bojan Hodak tak Risau
- Patrick Kluivert Butuh Bantuan Klub Liga 1 Demi Kemajuan Timnas Indonesia